Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Media Vietnam Sebut Kehadiran Asnawi Mangkualam Bisa Bantu Adaptasi Nguyen Van Toan di Korea Selatan

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 21 Februari 2023 | 18:01 WIB
Mantan pemain Ansan Greeners, Asnawi Mangkualam, mencetak gol pada laga pekan ke-30 K-League 2 2022 kontra Jeonnam Dragons, Minggu (31/7/2022).
BESTELEVEN.COM
Mantan pemain Ansan Greeners, Asnawi Mangkualam, mencetak gol pada laga pekan ke-30 K-League 2 2022 kontra Jeonnam Dragons, Minggu (31/7/2022).

"Di antara yang sudah mengukuhkan namanya di divisi kedua sepak bola Korea Selatan adalah Asnawi Mangkualam."

"Saat ini, ia sedang dievaluasi sebagai salah satu bek sayap terbaik di Asia Tenggara dan bisa naik ke K-League 1 di masa depan," tulis Soha.

Oleh sebab itu, Soha menyebut pengalaman dan dukungan Asnawi bisa membantu bintang Vietnam Van Toan untuk beradaptasi di Korea Selatan.

"Sebagai pemain langka Asia Tenggara yang sukses bermain di Korea Selatan dalam beberapa tahun terakhir, dukungan dari Asnawi dapat banyak membantu Van Toan dalam berintegrasi ke dalam lingkungan sepak bola serta kehidupan di luar lapangan," tulis Soha.

Sebelumnya, Asnawi telah menyatakan niatnya untuk berhubungan baik dengan pemain Asia Tenggara dari tim lain.

 Baca Juga: Beda Adab Asnawi dan Marselino ke Shin Tae-yong soal Karier di Luar Negeri

"Lain kali, ketika saya punya waktu, saya bisa bertemu mereka," kata Asnawi, dilansir dari Chosun.

"Di stadion, kami berkompetisi dengan sepak bola, tetapi setelah 90 menit, kami harus seperti teman atau keluarga."

"Ketika kami mengalami kesulitan, teman sejatilah yang saling membantu," tambah pemain Timnas Indonesia itu.

Lebih lanjut, ia merasa terhormat menjadi pemain pertama yang didaftarkan untuk kuota Asia Tenggara.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Soha.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X