Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Punya Kesempatan Masuk Tiga Besar, Borneo FC Ngegas di Sisa Pertandingan

By Wibbiassiddi - Sabtu, 18 Maret 2023 | 16:05 WIB
Gelandang Borneo FC, Adam Alis (depan), sedang menguasai bola dan dibayangi pemain sayap kanan Dewa United bernama Egy Maulana Vikri (belakang) dalam laga pekan ke-23 Liga 1 2023 di Stadion Indomilk, Tangerang, Banten, Rabu (8/2/2023) siang.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Gelandang Borneo FC, Adam Alis (depan), sedang menguasai bola dan dibayangi pemain sayap kanan Dewa United bernama Egy Maulana Vikri (belakang) dalam laga pekan ke-23 Liga 1 2023 di Stadion Indomilk, Tangerang, Banten, Rabu (8/2/2023) siang.

SUPERBALL.ID - Borneo FC membuka kesempatan untuk menjadi tim tiga besar di Liga 1 Indonesia.

Pasalnya jarak poin Borneo FC dengan Persija Jakarta di peringkat dua hanya terpaut empat angka.

Borneo FC juga hanya terpaut tiga angka dari Persib Bandung di peringkat ketiga.

Kesempatan untuk menjadi tim tiga besar juga cukup terbuka.

Dua tim saingannya tengah dalam kondisi yang kurang bagus.

Persija dalam lima pertandingan terakhir kalah dua kali.

Sedangkan Persib Bandung juga mengalami dua kali kekalahan dalam lima pertandingan terakhir.

Baca Juga: Hanya Butuh 2 Gol Lagi, David da Silva Akan Jadi Legenda Hidup Persib Bandung

Kondisi tersebut bisa dimanfaatkan oleh Borneo FC, terlebih mereka sudah menang tiga kali berturut-turut.

Pada pekan ke-31, Borneo FC akan menghadapi PSS Sleman.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Ligaindonesiabaru.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X