Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dimas Drajad Tak Mau Anggap Remeh Burundi, Timnas Indonesia Tidak Boleh Lengah

By Wibbiassiddi - Senin, 20 Maret 2023 | 18:01 WIB
Striker Persikabo 1973, Dimas Drajad, memberikan senyuman saat ditemui di Stadion PTIK, Blok M, Jakarta, Minggu (19/3/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Striker Persikabo 1973, Dimas Drajad, memberikan senyuman saat ditemui di Stadion PTIK, Blok M, Jakarta, Minggu (19/3/2023).

Pasalnya, pemain asal Persikabo 1973 itu sempat absen membela Timnas Indonesia.

Tepatnya di Piala AFF 2022, saat itu Dimas Drajad terpaksa absen karena cedera.

Mendapat kepercayaan lagi dari coach Shin Tae-yong, Dimas merasa senang dan akan berjuang maksimal untuk Timnas Indonesia.

"Alhamdulillah tentu saja saya sangat senang sekali, kembali mendapatkan kepercayaan membela Timnas karena memang itu sudah merupakan cita-cita semua pemain profesional," ujarnya.

"Bangga bisa kembali bergabung di timnas senior."

Baca Juga: Tak Ada Lagi Bentrok Jadwal Liga 1 dan Timnas Indonesia, Agenda PSSI Bakal Selaras AFC dan FIFA

Timnas Indonesia memilih Burundi sebagai lawan di FIFA Matchday Maret 2023.

Pertandingan akan dilakukan dua kali yakni pada 25 dan 28 Maret 2023.

Dalam FIFA Matchday 2023, Timnas Indonesia akan mengincar kemenangan untuk memperbaiki peringkat FIFA.

Pada uji coba sebelumnya, Marc Klok dkk melawan Curacao yang berada di peringkat 84 FIFA.

Saat itu Skuad Garuda berhasil menang berturut-turut.

Kini dengan tambahan pemain naturalisasi, Jordi Amat dan Shayne Pattynama, Timnas diharapkan bisa menang dan tampil lebih baik.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X