Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

DPR Setujui Naturalisasi Justin Hubner dkk, Selangkah Lagi Menuju Sumpah WNI

By Wibbiassiddi - Selasa, 21 Maret 2023 | 15:32 WIB
Calon pemain naturalisasi Indonesia, Justin Hubner, berlatih bersama timnas U-20 Indonesia di Turki
PSSI
Calon pemain naturalisasi Indonesia, Justin Hubner, berlatih bersama timnas U-20 Indonesia di Turki

SUPERBALL.ID - Kabar gembira untuk pencinta sepak bola Indonesia, DPR RI sudah menyetujui naturalisasi Justin Hubner, Ivar Jenner dan Rafael William Struick. Kini tinggal selangkah lagi mereka akan menjalani sumpah WNI.

Pada Senin (20/3/2023), DPR menggelar rapat bersama dengan PSSI dan juga Menpora.

Sidang tersebut membahas tentang proses naturalisasi tiga pemain Timnas U-20 Indonesia.

Hasil dari sidang tersebut, DPR menyetujui naturalisasi dari Quincy Hubner, Ivar Jenner dan Rafael William Struick.

"Memutuskan menyetujui rekomendasi Kewarganegaraan RI tiga atlet sepak bola atas nama Justin Quincy Hubner, Ivar Jenner dan Rafael William Struick," ujar Ketua Komisi X Syaiful Huda dikutip SuperBall.id dari laman resmi PSSI.

"Dengan catatan bahwa penetapan Kewarganegaraan RI ditetapkan oleh instansi yang berwenang berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku."

Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali mengucapkan terima kasih karena DPR sudah menyetujui proses naturalisasi.

Baca Juga: Cara Unik Philippe Troussier Lecut Motivasi Timnas U-23 Vietnam di Piala Doha 2023

"Terima kasih kepada Komisi III dan X DPR RI serta Plt Menpora atas atensinya terhadap sepak bola," ujar Zainudin Amali.

Pria yang pernah menjabat sebagai Menpora itu mengatakan tiga pemain yang dinaturalisasi sangat dibutuhkan oleh Shin Tae-yong.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : PSSI.org

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X