Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wonderkid Bali United Siap Singkirkan Nama-nama Beken Demi Amankan Posisi Inti di Timnas U-20 Indonesia

By M Hadi Fathoni - Kamis, 23 Maret 2023 | 15:43 WIB
Made Tito Wiratama lakukan debut untuk tim utama Bali United lawan Persebaya Surabaya di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (18/2/2023).
Made Tito Wiratama lakukan debut untuk tim utama Bali United lawan Persebaya Surabaya di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (18/2/2023).

SUPERBALL.ID - Wonderkid Bali United, Made Tito Wiratama, mengungkapkan tekadnya bersama Timnas U-20 Indonesia.

Seperti diketahui, pemain berusia 19 tahun tersebut masuk ke dalam rencana Shin Tae-yong menjelang Piala Dunia U-20 2023.

Namanya ada dalam daftar 29 pemain Timnas U-20 Indonesia yang mengikuti pemusatan latihan (TC).

TC ini untuk sementara waktu dilakukan di Jakarta sejak 20 Maret lalu hingga 1 April mendatang..

Setelah itu TC akan dilanjutkan pada 2-20 April 2023 di Korea Selatan.

Nama Made Tito memang akhir-akhir ini mampu menyihir mata penggemar sepak bola Indonesia.

Sejauh ini, ia telah berhasil menyumbangkan 3 asis dan 1 gol untuk Bali United di kompetisi Liga 1 2022-2023.

Oleh sebab itu, dirinya mendapat kepercayaan dari Shin untuk ikut TC Timnas U-20 Indonesia.

Baca Juga: Ucapan Justin Hubner via Telepon Bikin Shin Tae-yong Tak Khawatir Sang Pemain Dipanggil Timnas U-20 Belanda

Terkait hal itu, Made memiliki target sendiri bersama skuad Garuda Nusantara.

Meski ia baru sekali bergabung bersama timnas, namun dirinya sama sekali tidak minder.

Pemain kelahiran Denpasar tersebut justru memiliki semangat yang membara.

Ia bertekad untuk mendapatkan posisi inti di Timnas U-20 Indonesia pada ajang Piala Dunia U-20 2023 nanti.

Sebab, menurutnya tampil di ajang prestisius tersebut adalah mimpi semua orang, tak terkecuali dirinya.

Made berjanji akan bekerja keras selama TC ini berlangsung.

"Tentu saja, bermain di Piala Dunia saya rasa adalah impian semua orang," ucap Made, dikutip SuperBall.id dari Kompas.com.

Baca Juga: TC Timnas U-20 Indonesia di Tengah Puasa, Shin Tae-yong Permasalahkan Hal Ini

"Jadi saya akan bekerja keras untuk mendapatkan tempat di skuad utama untuk Piala Dunia nanti," sambungnya.

Made Tito adalah salah satu pemain yang cukup potensial di tubuh timnas U-20 saat ini.

Pasalnya, ia mampu bermain di tiga posisi saat turun di lapangan hijau.

Posisi utama pemain berpostur 166 cm tersebut adalah gelandang bertahan.

Namun, dirinya juga bisa dipasang sebagai gelandang box-to-box alias pemain tengah, dan gelandang serang.

Hal ini jelas tak dimiliki kebanyakan pemain Timnas U-20 Indonesia sebelumnya.

Kendati demikian, Made tetap harus bekerja keras demi bisa menggapai cita-citanya.

Baca Juga: DPR RI Berharap Tidak Ada Lagi Naturalisasi, PSSI Langsung Siapkan Roadmap Pembinaan

Sebab ada beberapa nama beken yang menjadi saingannya di lini tengah skuad Garuda Nusantara.

Beberapa nama yang akan menjadi saingan adalah Robi Darwis, Achmad Maulana Syarif, Marselino Ferdinan, Arkhan Fikri, hingga Ivar Jenner yang merupakan pemain naturalisasi.

"Ya tentunya saya ingin memberikan yang terbaik."

"Saya berharap bisa menjadi skuad utama untuk Piala Dunia nanti."

"Target saya tentunya ingin memberikan yang terbaik bagi Indonesia," pungkasnya.

Turnamen Piala Dunia U-20 2023 ini nantinya akan diselenggarakan pada 20 Mei hingga 11 Juni mendatang.

Seluruh pertandingan Piala Dunia U-20 rencananya akan digelar di enam kota Indonesia seperti Jakarta, Bandung, Palembang, Solo, Gianyar, dan Surabaya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Piala Dunia U20 2023: Gelandang Muda Bali United Pede Incar Satu Tempat di Timnas U20"

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Kompas.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X