SUPERBALL.ID - Keresahan Pangeran Siau sekaligus bek andalan Timnas Indonesia, Jordi Amat, terungkap menjelang duel melawan Burundi di FIFA Matchday Maret 2023.
Jordi Amat tentu akan menjadi andalan lini bertahan Timnas Indonesia dalam dua pertandingan melawan Burundi, yakni pada 25 dan 29 Maret 2023.
Kedua laga digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, rasa senang sempat diungkapkan Jordi Amat bisa kembali membela Timnas Indonesia.
"Ya berjalan baik, rasanya senang bisa kembali lagi ke timnas (Indonesia)," ucap Jordi Amat dikutip dari BolaSport.com.
"Kami akan menghadapi pertandingan penting pekan ini, latihan berjalan lancar, tim sudah siap."
Baca Juga: Modal Video Cuplikan, Striker Tumpul Timnas Indonesia Siap Gacor Lawan Burundi
"Semoga kami bisa memenangkan pertandingan Sabtu nanti," imbuhnya.
Meski begitu terdapat keresahan dari sosok Pangeran Siau itu, bukan perihal dua pemain naturalisasi yang absen membela Indonesia.
Seperti yang diketahui, Jordi Amat sempat kecewa setelah Shayne Pattynama dan Sandy Walsh gagal debut melawan Burundi.
Keresahan eks pemain Swansea City itu berkaitan dengan dua kekuatan Timnas Burundi yang bisa menghancurkan Indonesia di dua laga.
Baca Juga: Jordi Amat Kecewa 2 Kompatriotnya Gagal Jalani Debut Bersama Timnas Indonesia
Hal ini disampaikan Jordi usai menjalani latihan bersama Timnas Indonesia di Lapangan Latihan Jakarta International Stadium (JIS), Kamis (23/3/2023).
Yang Mulia Pangeran Jordi Amat Maas itu merasa timnya harus siap, karena Burundi merupakan tim yang kuat dan cepat.
Hal itu tak lepas dari pengalaman Jordi bermain melawan para pemain Afrika di Liga Inggris dan Liga Spanyol, duel nanti diprediksi akan berlangsung sengit.
"Tentu kami harus siap. Tim seperti Burundi adalah tim kuat dan cepat," ujar Jordi Amat.
Baca Juga: Malaysia Melesat Naik 5 Peringkat FIFA, Bagaimana dengan Timnas Indonesia?
"Saya banyak bermain bersama pemain asal Afrika di Premier League dan juga di La Liga."
"Ini akan menjadi pertandingan yang sulit." imbuhnya.
Saido Berahino bisa menjadi contohnya, eks pemin West Bromwich Albion yang pernah dihadapi Jordi di Liga Inggris.
Sebelum menjadi andalan Burundi, Berahino digadang-gadang sebagai wonderkid yang diharap membela Timnas Inggris di masa keemasannya.
Baca Juga: Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Tembus 50 Besar FIFA, Media Vietnam: Mimpimu Ketinggian!
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | BolaSport.com, SuperBall.id |
Komentar