Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Resmi! Bukan Timnas Indonesia, Argentina Akan Bersua Vietnam di Laga Persahabatan Juni Mendatang

By M Hadi Fathoni - Minggu, 2 April 2023 | 15:11 WIB
Tim futsal Vietnam
SOHA.VN
Tim futsal Vietnam

Mereka akan melakukan pemusatan latihan di Amerika Selatan untuk persiapan Kualifikasi AFC Futsal Asia Cup 2024.

"AFA telah mengonfirmasi bahwa tim Futsal Argentina akan memainkan pertandingan persahabatan melawan Vietnam pada bulan Juni."

"Laga tersebut merupakan bagian dari tur latihan tim Fitsal Vietnam di Amerika Selatan untuk persiapan Kualifikasi AFC Futsal Asian Cup 2024," sambung mereka.

Baca Juga: AFF Ambil Keputusan, Philippe Troussier Dapat Kabar Buruk soal Timnas U-23 Vietnam

Jelas tim berjuluk The Golden Star Warriors tersebut ingin mempersiapkan diri dengan matang jelang ajang itu.

Sebab mereka harus lolos ke putaran final Piala Asia Futsal 2024 untuk memperebutkan tiket ke Piala Dunia Futsal 2024.

Adanya latih tanding ini juga tak lepas dari peran pelatih kepala Timnas Futsal Vietnam.

Untuk saat ini, Vietnam tengah dilatih oleh DIego Giustozzi.

Pelatih berusia 44 tahun tersebut berkebangsaan Argentina.

Bahkan pelatih kelahiran Buenos Aires tersebut pernah mempersembahkan trofi Piala Dunia kepada Argentina.

Baca Juga: Kantongi Lisensi AFC Pro, Eks Asisten Shin Tae-yong Bisa Ancam Posisi Philippe Troussier

Ia mempersembahkan trofi tersebut kepada Argentina pada Piala Dunia 2016.

Oleh sebab itu, tak heran bila Vietnam bisa mendapatkan kesempatan berlatih tanding dengna tim Tango.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Twitter

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X