SUPERBALL.ID - Ada empat negara yang memiliki peringkat FIFA lebih tinggi dari Timnas Indonesia namun gagal lolos ke Piala Asia 2023.
Timnas Indonesia menjadi salah satu tim yang akan berpartisipasi di Piala Asia 2023 di Qatar.
Skuad Garuda lolos ke putaran final setelah menduduki posisi kedua Grup A babak ketiga kualifikasi.
Tim asuhan Shin Tae-yong itu melaju sebagai salah satu dari lima runner-up terbaik di babak kualifikasi.
Baca Juga: Tak Terima Masuk Grup Neraka, Media Vietnam Sebut AFC Federasi Aneh
Di Piala Asia 2023, Timnas Indonesia akan bersaing dengan 23 tim terbaik dari berbagai regional di Asia.
Oleh sebab itu, perjuangan Asnawi Mangkualam dkk untuk meraih hasil terbaik dipastikan tidak akan mudah.
Bahkan, Timnas Indonesia menjadi tim dengan peringkat FIFA terendah di antara 24 tim yang berpartisipasi.
Timnas Indonesia saat ini menempati peringkat 150 FIFA atau 28 Asia, paling rendah di antara 24 tim peserta.
Hal ini juga menandakan ada empat negara Asia dengan peringkat lebih tinggi dari Indonesia tapi gagal lolos ke Piala Asia.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | The-AFC.com, FIFA.com |
Komentar