Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Diperkuat Sejumlah Wajah Baru, Marselino Ferdinan Tak Mau Anggap Remeh Filipina

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 27 April 2023 | 14:47 WIB
Gelandang timnas Indonesia, Marselino Ferdinan, sedang menguasai bola saat bertanding dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Gelandang timnas Indonesia, Marselino Ferdinan, sedang menguasai bola saat bertanding dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023.

SUPERBALL.ID - Pemain Timnas U-22 Indonesia, Marselino Ferdinan, tidak ingin menganggap remeh Timnas U-22 Filipina meski diperkuat sejumlah wajah baru.

Timnas U-22 Indonesia bakal berlaga di SEA Games 2023 yang digelar di Kamboja mulai 29 April mendatang.

Skuad Garuda Muda tergabung di Grup A pada cabang olahraga sepak bola putra SEA Games 2023.

Tim asuhan Indra Sjafri itu akan bersaing dengan empat tim lainnya yaitu Kamboja, Filipina, Myanmar, dan Timor Leste.

Baca Juga: Usai Bela Timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023, Pemain Persija Ini Diprediksi Segera Jadi Pesepak Bola yang Hebat

Menurut jadwal, Filipina akan menjadi tim pertama yang dihadapi oleh Indonesia di babak penyisihan grup.

Laga kedua tim dijadwalkan berlangsung di Stadion Nasional, Phnom Penh, Kamboja, Sabtu (29/4/2023) pukul 16.00 WIB.

Apabila melihat rekam jejak kedua tim di lima edisi terakhir, Indonesia memiliki prestasi yang lebih baik dari Filipina.

Dari lima edisi terakhir, Indonesia mampu meraih dua medali perak dan dua medali perunggu.

Selain itu, Indonesia juga tercatat tidak pernah absen di babak semifinal.

Sebaliknya, Filipina selalu gagal melaju ke babak semifinal dalam lima edisi terakhir di SEA Games.

Terakhir kali The Azkals, julukan Filipina, lolos ke babak gugur adalah pada SEA Games edisi 1991 silam.

Oleh karena itu, Indonesia berpeluang besar meraih kemenangan pada pertandingan melawan Filipina.

Baca Juga: Timnas U-22 Indonesia Gelar Latihan Perdana, Warganet Soroti Lapangan di Kamboja: Lebih Bagus dari Vietnam

Kendati demikian, gelandang Indonesia Marselino Ferdinan menyebut Filipina bukan tim yang bisa dianggap remeh.

Meski sebagian besar pemain Filipina adalah wajah baru, Marselino menilai laga pertama akan selalu sulit.

"Filipina tidak bisa dianggap remeh juga meskipun sebagian besar mereka adalah (wajah) baru."

"Apalagi pertandingan pertama adalah laga penting untuk selanjutnya," kata Marselino, dikutip SuperBall.id dari Kompas.com.

Usai melawan Filipina, Indonesia akan bertemu Myanmar (4/5), Timor Leste (7/5) dan Kamboja (10/5).

Dua tim teratas di Grup A berhak lolos ke babak semifinal.

Mereka akan bertemu dua tim teratas Grup B yang dihuni sang juara bertahan Vietnam, Thailand, Malaysia, Singapura dan Laos.

Indonesia datang ke Kamboja dengan ambisi mengakhiri paceklik gelar juara SEA Games selama lebih dari tiga dekade.

Indonesia terakhir kali mendapatkan medali emas pada 1991 di Manila atau sudah 32 tahun yang lalu.

Baca Juga: SEA Games 2023 - Berstatus Juara Bertahan, Philippe Troussier Akui Timnas U-22 Vietnam dalam Tekanan

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Kompas.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X