SUPERBALL.ID - Mantan pelatih Timnas Malaysia, Datuk K Rajagopal, mengaku tidak khawatir Timnas U-22 Malaysia berada di grup neraka pada SEA Games 2023.
Seperti diketahui, Timnas U-22 Malaysia tergabung di Grup B bersama Vietnam, Thailand, Singapura, dan Laos.
Hadirnya Vietnam dan Thailand selaku dua finalis edisi sebelumnya membuat grup ini disebut sebagai grup neraka.
Dua tim tersebut juga menjadi tim yang difavoritkan untuk lolos ke babak semifinal dari Grup B.
Namun, Rajagopal yakin Timnas U-22 Malaysia mampu memberikan kejutan meski berada di grup neraka.
Menurutnya, pelatih Malaysia E. Elavarasan sudah pasti memiliki strategi untuk menghadapi tim-tim kuat Asia Tenggara.
Sebagai catatan, Rajagopal pernah membantu Timnas Malaysia tampil sebagai juara Piala AFF 2010.
Gelar juara Piala AFF itu diraihnya setelah mengantarkan timnas U-23 meraih medali emas SEA Games 2009 di Laos.
Rajagopal mengakui suasana saat ia mengantarkan Malaysia menjuarai SEA Games pada 2009 berbeda dengan situasi kali ini.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | SinarHarian.com.my |
Komentar