Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil SEA Games 2023 - Brace Ramadhan Sananta Bawa Timnas U-22 Indonesia Benamkan Myanmar dan Jadi Raja Grup A

By M Hadi Fathoni - Kamis, 4 Mei 2023 | 17:55 WIB
Ramadhan Sananta berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Myanmar.
PSSI
Ramadhan Sananta berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Myanmar.

SUPERBALL.ID - Timnas U-22 Indonesia berhasil melumat lawannya yakni Myanmar dengan skor 5-0 di pertandingan kedua Grup A SEA Games 2023.

Pertandingan antara Timnas U-22 Indonesia melawan Myanmar berlangsung di Stadion Olimpiade, Phnom Penh, Kamboja, pada Kamis (4/5/2023).

Keempat gol milik Garuda Muda dilesakkan oleh Marselino Ferdinan (20', Ramadhan Sananta (30', 60'), Muhammad Fajar Fathur Rachman (73'), dan Titan Agung (87').

JALANNYA PERTANDINGAN

Di menit-menit awal, para pemain Garuda Muda lebih sering menusuk jantung pertahanan lawan dari sisi kanan lapangan.

Namun, hal itu masih cukup menyulitkan untuk timnas mencari angka dengan cepat.

Timnas U-22 Indonesia mendapatkan peluang pertamanya di menit ke-5.

Bomber milik PSM Makassar, yakni Ramadhan Sananta, melakukan tandukan ke arah gawang usai mendapat umpan dari Pratama Arhan.

Baca Juga: Pelatih Timnas U-22 Singapura Ungkap Perbedaan Gaya Main Vietnam dan Thailand

Tak lama kemudian, giliran Singa Asia muda yang mengancam gawang timnas U-22.

Oakkar Naing yang lepas dari kawalan bek Indonesia melepaskan satu tembakan keras ke arah gawang.

Beruntung Ernando Ari berhasil mementahkan peluang emas milik lawan tersebut.

Pada menit ke-10, Rizky Ridho mendapat dua peluang emas secara beruntun.

Sayangnya dirinya belum bisa membawa Indonesia unggul.

Tim besutan Indra Sjafri itu akhirnya membuka keran gol pada menit ke-20.

Marselino Ferdinan melepaskan satu tendangan voli yang menghujam gawang Myanmar di laga kali ini.

Baca Juga: Hasil Babak I SEA Games 2023 - Diwarnai Gol Spektakuler dan Gosok Voucher, Timnas U-22 Indonesia Ungguli Myanmar

Gol spektakuler gelandang KMSK Deinze tersebut praktis membawa skuad Garuda Muda unggul 1-0 untuk sementara.

Tak berhenti di situ, keunggulan Indonesia kembali tergandakan di menit ke-30.

Skuad Garuda Muda mendapat hadiah penalti kedua di ajang SEA Games 2023 kali ini.

Hal itu dikarenakan Marselino Ferdinan dilanggar oleh bek Myanmar di kotak terlarang pada menit ke-28.

Ramadhan Sananta yang menjadi algojo tak menyia-nyiakan kesempatannya dan membawa Indonesia unggul 2-0 di babak pertama.

Memasuki babak kedua, kubu Myanmar mulai memberikan tekanan ke pertahanan Garuda Muda.

Di menit ke-59, Ernando Ari sempat melakukan blunder fatal.

Baca Juga: Gagal Clean Sheet Lawan Singapura, Vietnam Tetap Ukir Rekor Bersejarah di SEA Games

Untungnya Aung Myo Khant gagal memanfaatkan peluang emas yang ada di depan matanya.

Tak lama dari itu, Ramadhan Sananta menciptakan gol keduanya di laga kali ini pada menit ke-60.

Sepakan kaki kirinya tersebut berhasil membawa timnas U-22 unggul 3-0.

Setelah unggul tiga gol, Timnas U-22 Indonesia tetap menjaga intensitas serangan mereka.

Hal itu membuat tim besutan Indra Sjafri tetap melakukan serangan demi serangan ke gawang Myanmar hingga pertengahan babak kedua.

Hingga pada menit ke-73, Muhammad Fajar Fathur Rachman mencatatkan namanya ke papan skor.

Tembakan keras kaki kanannya dari luar kotak penalti membawa Indonesia unggul 4-0 atas Singa Asia muda.

Baca Juga: Pelatih Timnas U-22 Malaysia Anggap Kemenangan atas Laos Biasa Saja, Ini Alasannya

Pesta gol timnas di laga kali ini ditutup oleh Titan Agung pada menit ke-87.

Hal itu membuat Indonesia unggul 5-0 atas Myanmar dan skor tak berubah hingga akhir laga.

Atas hasil ini, Garuda Muda berhasil mengkudeta posisi puncak klasemen sementara Grup A dari Kamboja dengan koleksi 6 poin.

Sementara kekalahan ini membuat Myanmar masih terjebak di posisi ketiga klasemen sementara.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X