Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

FIFA Matchday - Calon Lawan Pertama Sudah Diketahui, Timnas Vietnam Bakal Tembus Ranking 10 Besar Asia?

By Ragil Darmawan - Jumat, 19 Mei 2023 | 19:35 WIB
Timnas Vietnam akan menjalani pertandingan pertama di bawah asuhan Philippe Troussier Juni mendatang.
AFF MITSUBISHI CUP 2022
Timnas Vietnam akan menjalani pertandingan pertama di bawah asuhan Philippe Troussier Juni mendatang.

Dalam pertemuan kali ini, Hong Kong dianggap sebagai lawan menengah bagi Troussier untuk menguji gaya permainannya serta penilaian awal terhadap kelompok pemain yang dimilikinya.

Nantinya, setelah memimpin Timnas Vietnam melakoni laga persahabatan melawan Hong Kong pada 15 Juni, Troussier akan segera berangkat ke China bersama Timnas U-22 Vietnam untuk menghadiri turnamen persahabatan Four Heroes Panda Cup 2022.

Sementara itu, FIFA Matchday bulan Juni mendatang juga akan menjadi agenda terdekat bagi Timnas Indonesia.

Timnas Indonesia dijadwalkan akan melakoni dua pertandingan FIFA Matchday dalam kurun waktu 12-20 Juni 2023.

Sejauh ini, PSSI baru mengumumkan satu tim yang akan menjadi lawan Timnas Indonesia yakni Timnas Palestina.

Pertandingan Indonesia versus Palestina dijadwalkan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada 14 Juni.

Satu negara lain yang santer disebut-sebut akan menjadi lawan Timnas Indonesia adalah juara Piala Dunia 2022, Timnas Argentina.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : danviet.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X