Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Media Vietnam Sayangkan Absennya Dua Bintang Argentina di Laga Kontra Timnas Indonesia

By Dwi Aryo Prihadi - Minggu, 28 Mei 2023 | 15:38 WIB
Lionel Messi dan kawan-kawan merayakan kemenangan timnas Argentina atas timnas Kroasia pada laga semifinal Piala Dunia 2022, Rabu (14/12/2022) dini hari WIB di Lusail Stadium.
GIUSEPPE CACACE/AFP
Lionel Messi dan kawan-kawan merayakan kemenangan timnas Argentina atas timnas Kroasia pada laga semifinal Piala Dunia 2022, Rabu (14/12/2022) dini hari WIB di Lusail Stadium.

SUPERBALL.ID - Timnas Argentina memboyong skuad terbaiknya untuk menjalani tur Asia melawan Timnas Australia dan Timnas Indonesia di FIFA Matchday Juni.

Adapun daftar skuad La Albiceleste diumumkan oleh Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA) pada Sabtu (27/5/2023) malam WIB.

Dalam daftar tersebut, turut serta nama sang megabintang Lionel Messi yang baru saja membawa Paris Saint-Germain (PSG) juara Liga Prancis.

Pelatih Lionel Scaloni juga memanggil bintang-bintang utama yang ikut menjuarai Piala Dunia 2022 di Qatar.

Baca Juga: Lika-liku Sandy Walsh Bela Timnas Indonesia, Berkali-kali Gagal hingga Sekalinya Main Langsung Lawan Tim Top Global

Di antaranya adalah winger Angel Di Maria, kiper Emiliano Martinez, hingga penyerang Julian Alvarez.

Wonderkid Manchester United yang namanya sedang naik daun, Alejandro Garnacho, juga masuk ke dalam skuad tim Tango.

Sayangnya, Argentina datang ke Asia tanpa tujuh pemain jebolan Piala Dunia 2022.

Mereka Lautaro Martinez, Lisandro Martinez, Paulo Dybala, Angel Correa, Alejandro "Papu" Gomez, Juan Foyth, dan Franco Armani.

Absennya dua nama pertama ternyata turut disayangkan oleh salah satu media Vietnam, Bongda24h.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Bongda24h.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X