Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Meski Gagal Gelar Piala Dunia U-20, Lapangan di Surabaya Banjir Pujian Mulai dari STY Hingga Bintang Palestina

By M Hadi Fathoni - Selasa, 13 Juni 2023 | 12:45 WIB
Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) salah satu venue Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.
SURYA
Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) salah satu venue Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.

SUPERBALL.ID - Meski gagal gelar Piala Dunia U-20 2023, lapangan-lapangan di Surabaya mendapat pujian dari pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, dan Mohammed Rashid selaku bintang Palestina.

Beberapa waktu lalu PSSI membuat keputusan yang cukup mengejutkan beberapa pihak.

Organisasi tertinggi sepak bola di Tanah Air tersebut memutuskan untuk menggelar satu laga FIFA Mathday Juni 2023 di Surabaya, Jawa Timur.

Laga yang akan digelar di Kota Pahlawan tersebut adalah partai Timnas Indonesia melawan Palestina.

Pertandingan itu akan dihelat di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, pada Rabu (14/6/2023) mendatang.

Skuad Garuda sejatinya sudah berada di Surabaya sejak 5 Juni lalu.

Shin Tae-yong selaku pelatih kepala Timnas Indonesia memutuskan untuk memulai pemusatan latihan (TC) kali ini di Kota Pahlawan itu.

Setelah pertandingan melawan Palestina berkahir, skuad Garuda baru akan pindah TC ke Jakarta.

Baca Juga: Lionel Messi Diisukan Tak Hadir, PSSI Klaim Laga Timnas Indonesia Vs Argentina Tetap Menarik di Mata Suporter

Di lain sisi, Timnas Palestina baru tiba di Surabaya pada Minggu (11/6/2023) lalu.

Selama di Surabaya, kedua tim ini mendapat lapangan latihan yang berbeda.


Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : Antaranews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X