Liga Inggris dan Liga Sepak Bola Inggris (EFL) juga telah berkomitmen untuk bekerja sama dengan FA dalam meningkatkan jalur bagi pemain muda berbakat Inggris.
FA mengatakan hasil dari perubahan sistem GBE dan peningkatan jalur pemain muda berbakat Inggris akan terus ditinjau.
FA mengatakan jika keduanya bekerja dengan sukses, maka kemungkinan jumlah pemain asing yang tidak memenuhi kriteria GBE yang dapat direkrut bisa meningkat.
“Sebagai badan pengatur sepak bola Inggris, kami mengawasi seluruh ekosistem sepak bola, dan kami ingin membuat model baru yang akan memenuhi tujuan berbeda dari pemangku kepentingan sepak bola kami."
“Kami bekerja sama dengan klub dan liga, dan telah merancang solusi progresif yang akan memberi klub akses tambahan ke talenta internasional dan memberi insentif kesempatan bermain untuk talenta Inggris,” kata Kepala Eksekutif FA Mark Bullingham.
Baca Juga: Psikolog Sepak Bola Analisis Penalti Berkelas Mac Allister ke Gawang Man United
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | Dailymail.co.uk |
Komentar