Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Dicuekin, Thailand Tiru Malaysia Undang 3 Tim Kuat di Piala Raja 2023

By Ragil Darmawan - Minggu, 18 Juni 2023 | 20:21 WIB
Timnas Thailand akan menggelar turnamen Piala Raja 2023, tiga tim tamu bukan wakil ASEAN
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Timnas Thailand akan menggelar turnamen Piala Raja 2023, tiga tim tamu bukan wakil ASEAN

Dua tim pemenang akan melaju ke partai final, sementara dua tim yang kalah akan kembali bertanding untuk memperebutkan peringkat ketiga.

Baca Juga: Alexandre Polking Siap Mundur dari Kursi Pelatih Thailand jika Gagal di Piala Asia 2023

Sayangnya Timnas Indonesia yang merupakan salah satu rival utama Thailand di ASEAN tak ikut serta dalam Piala Raja 2023.

Sebagai informasi, Timnas Indonesia adalah tim yang berhasil menjuarai turnamen Piala Raja pada edisi pertama (tahun 1968).

Upaya Thailand mengundang tim tamu di Piala Raja 2023 sepertinya mengikuti langkah Timnas Malaysia dalam menggelar turnamen Piala Merdeka 2023.

Di ajang Piala Merdeka 2023 juga tak dihadiri tamu dari wakil ASEAN.

Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM), rencananya akan menggelar turnamen Piala Merdeka pada 14-17 Oktober mendatang.

Dalam turnamen tersebut, Malaysia awalnya ingin mengundang Thailand dan Vietnam.

Namun keduanya menolak undangan tersebut karena mereka telah memiliki agenda tersendiri.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Bongda24h.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X