SUPERBALL.ID - Kiper asal Spanyol, David de Gea, berpotensi bereuni dengan Cristiano Ronaldo setelah mengakhiri kontraknya bersama Manchester United.
De Gea resmi berstatus agen bebas mulai Sabtu (1/7/2023) setelah kontraknya bersama Setan Merah berakhir.
Belum ada kejelasan apakah kiper berusia 32 tahun itu akan menandatangani kontrak baru dengan gaji yang lebih kecil.
Manchester United diyakini hanya bersedia membayar De Gea tidak lebih dari 200 ribu pound per pekan.
Baca Juga: Maaf Liverpool dan Chelsea, Victor Osimhen Cuma Mau Pindah ke Dua Klub Ini
Di saat pembicaraan kedua pihak terus berlanjut, salah satu klub Arab Saudi mencoba mengambil kesempatan.
Adalah Al-Nassr yang dikabarkan tertarik untuk mengontrak De Gea secara gratis pada bursa transfer musim panas ini.
Dilansir SuperBall.id dari Mirror, Al-Nassr diyakini bersedia menawarkan gaji 250 ribu pound per pekan.
Jika kesepakatan tercapai, De Gea akan bereuni dengan mantan rekan setimnya di Manchester United, Cristiano Ronaldo.
Ronaldo bergabung dengan Al-Nassr pada Januari lalu setelah dilepas oleh Setan Merah dua bulan sebelumnya.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | Mirror.co.uk |
Komentar