SUPERBALL.ID - Vietnam menjadi tim kedua setelah Timnas U-19 Wanita Indonesia yang lolos ke semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023.
Dalam duel terakhir Grup B di Jakabaring Athletic Field, Palembang, Senin (10/7/2023) sore, Vietnam melibas Malaysia 6-0.
Tim junior Golden Star Warriors itu menjadi juara grup dengan nilan sempurna 6.
Skor besar Vietnam itu membuat peluang Malaysia untuk lolos ke semifinal melalui jalur peringkat kedua terbaik makin tertutup, kalau bukan malah sudah tak ada sama sekali.
Baca Juga: Usai Bantai Kamboja, Ini Calon Kuat Lawan Timnas U-19 Wanita Indonesia di Semifinal Piala AFF
Pasalnya, Malaysia kini terpuruk ke posisi ketiga klasemen peringkat kedua terbaik dengan 3 poin dan selisih gol -5.
Malaysia malah kalah dari Kamboja, yang juga memiliki poin sama, tapi unggul selisih gol.
Di atas keduanya ada Myanmar dengan 3 poin dan selisih gol +1.
Myanmar melakoni laga terakhirnya di Grup C melawan tim unggulan Thailand, Senin (10/7/2023) pukul 19.30 WIB.
Di atas kertas, Myanmar akan kalah, tapi kemungkinan dengan skor yang tak separah Malaysia, sehingga masih bisa mendapatkan jatah lolos ke semifinal sebagai peringkat kedua terbaik.
Pada Piala AFF U-19 Wanita 2014 di Bangkok, Thailand menang 3-0 atas Myanmar.
Di Piala AFF U-19 tahun ini, Malaysia dianggap lebih lemah dari Myanmar.
Pada edisi tahun lalu, Malaysia dihajar Myanmar 2-0 dan dikubur Australia 8-0, meski akhirnya bisa menang tipis 2-1 atas Filipina.
Baca Juga: Menang Lagi, Timnas U-19 Wanita Indonesia Malah Disebut Takuti Vietnam di Semifinal Piala AFF
Jadi, jika skenario Myanmar ini tak berubah, maka tim itu akan menjadi lawan Indonesia di semifinal.
Sedangkan Vietnam digadang-gadang bentrok dengan Thailand untuk berebut tiket final.
Menarik dinantikan jika Garuda Pertiwi Nusantara lolos ke final dan bertemu salah satu dari Vietnam atau Thailand.
JADWAL SEMIFINAL
13 Juli 2023
15.30 WIB
Vietnam Vs Thailand/Myanmar
19.30 WIB
Indonesia Vs Myanmar/Thailand
JADWAL PERINGKAT KETIGA
15 Juli 2023
15.30 WIB
JADWAL FINAL
15 Juli 2023
19.30 WIB
Editor | : | Taufik Batubara |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar