SUPERBALL.ID - Perwakilan Timnas U-19 Wanita Thailand mengajak para suporter tuan rumah untuk bersorak saat menghadapi Vietnam di laga final.
Thailand dan Vietnam akan saling bertanding dalam laga final Piala AFF U-19 Wanita 2023.
Pertandingan kedua tim dijadwalkan berlangsung di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang, Sabtu (15/7/2023) pukul 19.30 WIB.
Vietnam menjadi tim pertama yang mendapatkan tiket ke final setelah mendapatkan perlawanan sengit dari Myanmar di babak semifinal.
Mereka harus bermain hingga babak tambahan untuk bisa meraih kemenangan tipis 2-1 atas Myanmar.
Gawang Vietnam kebobolan lebih dulu saat laga baru berjalan 8 menit melalui Yin Loon Eain.
Beruntung Vietnam mampu bangkit dan membalikkan kedudukan berkat gol yang dicetak oleh Ngoc Minh Chuyen dan Le Thi Trang.
Sedangkan Thailand lolos ke final setelah berhasil menggilas tuan rumah Timnas U-19 Wanita Indonesia dengan skor telak 7-1 di semifinal.
Baca Juga: Timnas U-19 Wanita Indonesia Dilibas Thailand, Erickk Thohir Tetap Beri Pujian Setinggi Langit
Thawanarat Promthongme menjadi bintang bagi Thailand di laga tersebut karena berhasil mencetak hattrick.
Anaphon Amanpong menyumbang dua gol tambahan bagi Thailand.
Sedangkan dua gol lainnya masing-masing dicetak oleh Chattaya Pratumkul dan Natcha Kaewanta.
Sementara itu, satu-satunya gol yang mampu dicetak oleh Indonesia yaitu berkat Claudia Scheunemann.
Dengan catatan lima golnya sepanjang turnamen, Claudia Scheunemann memimpin daftar top scorer sementara di Piala AFF U-19 Wanita 2023, bersama pemain Vietnam Ngoc Minh Chuyen.
"Kami memiliki keunggulan jumlah gol di awal semifinal. Itu memungkinkan kami untuk mencetak banyak gol," ujar Thawanarat Promthongme sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Thethao247.vn.
"Namun, ini bukan laga yang mudah karena Indonesia sudah masuk babak knock-out sebagai juara grup, dengan dukungan suporter tuan rumah yang banyak."
"Tapi tim putri Thailand menang. Itu permainan yang baik."
"Dalam jangka pendek, kita hanya memiliki 1 hari untuk istirahat."
"Pelatih sendiri mencoba memanfaatkan 1 hari ini untuk mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk pertandingan final."
Sebelum laga partai final antara Vietnam dan Thailand, Timnas U-19 Wanita Indonesia akan memainkan pertandingan terlebih dahulu melawan Myanmar untuk memperebutkan peringkat ketiga.
Dual Indonesia versus Myanmar bakal berlangsung pada Sabtu (15/7/2023) di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang, pukul 15.30 WIB.
Meski gagal mencapai partai final, Timnas U-19 Wanita Indonesia mencatatkan sejarah untuk pertama kalinya lolos dari fase grup Piala AFF U-19 Wanita.
Sementara bagi Vietnam, ini akan menjadi final ketiga mereka secara beruntun.
Dalam dua edisi sebelumnya, Vietnam selalu gagal menjadi juara meski lolos ke partai final.
Tahun lalu, Vietnam tumbang 0-2 oleh Australia dalam laga final, saat itu Indonesia juga bertindak sebagai tuan rumah.
Sementara pada edisi pertama (2014), Vietnam kalah dari Thailand melalui drama adu penalti (3-5).
Dengan demikian, final tahun ini akan menjadi pertemuan kedua antara Thailand dan Vietnam.
Menjelang bentrokan kedua tim, pencetak hattrick Thailand ke gawang Indonesia Thawanarat Promthongme mengharapkan dukungan dari suporter tuan rumah untuk bisa mengalahkan Vietnam.
"Saya berharap para penggemar sepak bola (tuan rumah) mendukung kami di final," ucapnya.
"Kami harus menghadapi Vietnam. Ini akan menjadi pertandingan yang sulit, tapi kami akan melakukan yang terbaik."
Menarik dinantikan, apakah Thailand kembali mengalahkan Vietnam di final? Atau justru tim putri Golden Star Warriors bisa mencatatkan sejarah dengan menjadi juara setelah gagal pada dua edisi final sebelumnya.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Thethao247.vn |
Komentar