Kokohnya pertahanan Laskar Mahesa Jenar membuat gelandang Persebaya, Ze Valente, melepaskan satu sepakan spekulasi dari luar kotak penalti.
Tendangan pemain asal Portugal itu cukup membahayakan gawang Adi Satryo.
Untungnya, peluang dari Ze masih belum menemui sasarannya.
Memasuki pertengahan babak kedua, laga berlangsung semakin seru karena kedua tim mulai jual beli serangan.
Paulo Victor sempat mencetak gol untuk Persebaya pada menit ke-23.
Baca Juga: Detik-detik Fan Persik Pergoki Suporter Arema FC Menyusup ke Stadion Brawijaya
Namun gol tersebut dianulir oleh wasit akibat Paulo Victor terjebak offside.
Berselang satu menit kemudian, PSIS Semarang menciptakan peluang pertamanya lewat Taisei Marukawa.
Marukawa yang mencoba menggocek Ernando Ari gagal menceploskan bola ke dalam gawang.
Hingga pada akhirnya tak ada gol yang tercipta di babak pertama, dan skor 0-0 bertahan hingga turun minum.
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar