Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bursa Transfer - Bukan Real Madrid, Ada Satu Klub yang Berikan Tawaran Luar Biasa dengan Klausul Unik untuk Kylian Mbappe

By Ragil Darmawan - Senin, 24 Juli 2023 | 16:32 WIB
Kylian Mbappe dalam jumpa pers di Yaounde, Kamerun (7/7/2023). Mbappe bisa menempuh solusi yang menguntungkan dirinya, PSG, dan Real Madrid, jika menerima tawaran klub Saudi, Al Hilal.
DANIEL BELOUMOU OLOMO/AFP
Kylian Mbappe dalam jumpa pers di Yaounde, Kamerun (7/7/2023). Mbappe bisa menempuh solusi yang menguntungkan dirinya, PSG, dan Real Madrid, jika menerima tawaran klub Saudi, Al Hilal.

SUPERBALL.ID - Megabintang Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe, menjadi sorotan dunia pada jendela transfer musim panas ini. Ada klub yang melayangkan tawaran luar biasa dengan klausul unik.

Setelah menang 2-0 dalam pertandingan persahabatan melawan La Havre pada 21 Juli kemarin, PSG menghapus nama Mbappe dari daftar skuad yang pergi ke Jepang untuk tur musim panas.

Klub raksasa Prancis itu kemudian memasukkan Mbappe ke dalam bursa transfer.

PSG yakin Mbappe diam-diam telah menyetujui persyaratan pribadi untuk bergabung dengan Real Madrid pada musim panas 2024.

Mereka merasa dikhianati karena penyerang berusia 24 tahun itu pernah berjanji tidak akan meninggalkan klub secara gratis.

Dengan demikian PSG bertekad menjual Mbappe pada jendela transfer musim panas ini.

Menurut surat kabar Spanyol (Marca), setidaknya lima klub ingin mengontrak Mbappe, termasuk Tottenham Hotspur, Man United, Chelsea, Al Hilal, dan Real real Madrid.

Baca Juga: Bursa Transfer - PSG Berharap Klub Liga Inggris Bikin Tawaran Menakjubkan untuk Kylian Mbappe

Secara khusus, Al Hilal, salah satu dari empat klub Liga Arab Saudi yang dimiliki oleh Saudi Public Investment Fund (PIF), mengajukan kontrak dua tahun dengan gaji musiman sebesar 222 juta dolar AS kepada Mbappe.

Kontrak ini memiliki klausul rilis setelah tahun pertama dengan syarat tim berikutnya yang didatangi Mbappe harus Real Madrid.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : vnexpress.net

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X