Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Fans Vietnam Sebut Timnas Indonesia Tetangga Berisik, Penentu Lolos ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

By Taufik Batubara - Sabtu, 29 Juli 2023 | 10:59 WIB
Dua pilar Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam dan Dimas Drajad, mengepung pemain Argentina dalam FIFA Days di Stadion Utama GBK, Jakarta, Senin (19/6/2023). Laga ini menjadi perhatian serius fans Vietnam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Dua pilar Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam dan Dimas Drajad, mengepung pemain Argentina dalam FIFA Days di Stadion Utama GBK, Jakarta, Senin (19/6/2023). Laga ini menjadi perhatian serius fans Vietnam.

SUPERBALL.ID - Para pendukung Timnas Vietnam sudah bisa memprediksi siapa saja yang akan lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Vietnam berada di Grup F bersama Irak, Filipina, dan Indonesia atau Brunei.

Skuad Garuda harus mengalahkan Brunei di putaran pertama atau play-off untuk bisa berhadapan dengan tiga tim grup itu.

Duel play-off kontra Brunei akan digelar dengan format kandang-tandang 12 dan 17 Oktober 2023.

Sedangkan putaran kedua akan dimulai 16 November 2023.

Baca Juga: Pelatih Vietnam dan Malaysia Bertemu Sekjen AFC Usai Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ada Apa?

Dalam sebuah artikel VN Express tentang respons Pelatih Timnas Irak Jesus Casas terhadap isi Grup F, dia menyatakan harus tetap waspada kepada semua tim.

Meski Irak lebih diunggulkan, tapi Casas menilai ketiga lawannya itu berada dalam level yang sama.

Di Grup F, Irak memiliki ranking FIFA tertinggi, yakni 70, disusul Vietnam 95, Filipina 135, dan Indonesia 150 atau Brunei 190.

Irak baru satu kali tampil di Piala Dunia, yakni di Meksiko 1986, dan tersingkir di grup setelah kalah tiga kali.


Editor : Taufik Batubara
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X