Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

FIFA Matchday - Batal Lawan Mo Salah dkk, Malaysia Resmi Hadapi Dua Wakil Asia

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 31 Juli 2023 | 19:29 WIB
Skuad Timnas Malaysia.
HMETRO.COM.MY
Skuad Timnas Malaysia.

SUPERBALL.ID - Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM) telah mengonfirmasi dua tim yang akan menjadi lawan tim nasionalnya di FIFA Matchday September.

Hal ini diumumkan oleh FAM melalui situs resminya pada hari ini, Senin (31/7/2023).

Dalam pengumuman tersebut, FAM mengonfirmasi bahwa Timnas Malaysia akan melakoni dua laga uji coba pada September.

Adapun dua tim yang akan menjadi lawan dari skuad Harimau Malaya adalah Suriah dan China.

Baca Juga: Nyali Kompatriot Shin Tae-yong Ciut, Malaysia Diminta Sadar Diri di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Tim asuhan Kim Pan-gon itu lebih dulu akan menghadapi Suriah pada 6 September sebelum bersua China tiga hari kemudian.

Kedua pertandingan tersebut akan berlangsung di Chengdu, China.

Malaysia berada di peringkat 136 dunia, sedangkan Suriah dan China masing-masing menempati posisi 94 dan 80 dunia.

"Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM), hari ini mengumumkan bahwa skuat Harimau Malaya yang dipimpin oleh Kim Pan Gon akan menghadapi dua Pertandingan Internasional Tier 1 melawan Suriah pada 6 September dan China pada 9 September 2023, keduanya berlangsung di Chengdu, China."

"Berdasarkan Peringkat FIFA terbaru yang diperbarui pada 20 Juli, Malaysia berada di peringkat 136 dunia, sedangkan Suriah berada di peringkat 94 dunia dan China berada di peringkat 80 dunia," bunyi pernyataan FAM.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Fam.org.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X