Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Andre Onana Kebobolan dari Tengah Lapangan, Man United Comeback di Old Trafford

By Ragil Darmawan - Sabtu, 5 Agustus 2023 | 20:39 WIB
Manchester United berhasil mengalahkan RC Lens 3-1 dalam laga persahabatan di Stadion Old Trafford, Manchester, Sabtu (5/8/2023) malam WIB.
INSTAGRAM.COM/MANCHESTER UNITED
Manchester United berhasil mengalahkan RC Lens 3-1 dalam laga persahabatan di Stadion Old Trafford, Manchester, Sabtu (5/8/2023) malam WIB.

SUPERBALL.ID - Manchester United akhirnya berhasil memperbaiki catatan buruknya di laga pramusim.

Sebagai informasi, dalam dua pertandingan terakhir di Amerika Serikat, Man United selalu menelan kekalahan menghadapi dua klub raksasa Eropa. 

The Red Devils takluk dari Real Madrid 0-2 dan tumbang 2-3 menghadapi Borussia Dortmund.

Setelah menjalani serangkaian tur pramusim di AS, Man United kembali ke Inggris untuk bermain di Stadion Old Trafford, Manchester.

Tim besutan Erik ten Hag itu menjamu RC Lens pada Sabtu (5/8/2023) malam WIB.

Beberapa saat sebelum kick-off, Man United memperkenalkan pemain baru mereka yakni Rasmus Hojlund.

Striker asal Denmark itu didatangkan Man United dari Atalanta dengan kesepakatan senilai 72 juta pound.

Di Man United, Hojlund menandatangani kontrak berdurasi lima tahun, dengan opsi tambahan 12 bulan.

Kesepakatan tersebut sekaligus menjadi rekrutan termahal keenam dalam sejarah Man United.

Baca Juga: Man United Menandatangani Kontrak Super Mengerikan, Keluarga Glazer Langsung Balik Penjualan Klub

Jalannya pertandingan Man United vs Lens 

Bertanding menghadapi Lens di kandang sendiri, Ten Hag memainkan skuad terbaiknya.

Termasuk dua rekrutan pertamanya musim panas ini yakni gelandang Mason Mount dan kiper Andre Onana.

Mount nyaris mencetak gol perdananya bagi Man United saat menerima umpan dari Alejandro Garnacho.

Tapi sayang, penyelesaian akhirnya tidak membuahkan hasil.

Gawang Man United justru harus kecolongan terlebih dahulu di menit ke-23.

Striker Lens, Florian Sotoca, yang melihat Onana berdiri sangat jauh dari gawang, langsung melakukan tembakan dari tengah lapangan.

Bola pun tak mampu dijangkau kiper asal Kamerun tersebut, Lens unggul 1-0 atas Man United di babak pertama.

Memasuki babak kedua, Man United tampak bermain lebih impresif.

Alhasil Setan Merah mampu menyamakan kedudukan di menit ke-48 melalui Marcus Rashford, setelah menerima umpan matang dari Antony.

Lima menit berselang giliran Antony yang membobol gawang Lens usai menerima umpan dari Garnacho, Man United berbalik unggul 2-1.

Di menit ke-59, Man United berhasil menambah pundi-pundi golnya.

Berawal dari skema tendangan bebas, Rashford menyundul bola dan mengenai kepala Casemiro sebelum akhirnya si kulit bundar masuk ke gawang lawan.

Man United kemudian melakukan pergantian pemain di menit ke-67, Jadon Sancho masuk menggantikan Garnacho.

Sepuluh menit menjelang berakhirnya pertandingan, Antony ditarik keluar lapangan dan digantikan oleh gelandang muda asal Inggris Omari Forson.

Lens nyaris mencetak gol kedua pada menit ke-89, beruntung Onana mampu melakukan penyelamatan gemilang.

Kedua tim terus mencoba untuk melancarkan serangan, namun tak ada gol tambahan yang tercipta hingga wasit meniup peluit akhir pertandingan.

Man United menutup laga dengan kemenangan 3-1 atas Lens. 

Starting XI Man United 4-2-3-1

Onana: Dalot, Varane, Martinez, Shaw; Casemiro, Mount; Antony, Fernandes, Garnacho; Rashford

Cadangan: Mejbri, Eriksen, Van de Beek, Wan-Bissaka, Lindelof, Sancho, Forson, Pellistri, Heaton, Kovar, Maguire

Pelatih: Erik ten Hag

Starting XI Lens 3-4-3

Samba; Gradit, Danso, Medina; Frankowski, Abdul Samed, Machado; Thomasson, Fulgini, Sotoca

Cadangan: Cortes, Haidara, Leca, Husanov, Le Cardinal, Pandor, Pereira, Spierings, Guilavogui, ElAynaoui, Sishuba

Pelatih: Franck Haise

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X