SUPERBALL.ID - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, mengecam cara timnya kebobolan melawan Athletic Bilbao dalam pertandingan uji coba pramusim.
Bermain di Stadion Aviva, Dublin, Irlandia, Minggu (6/8/2023) malam WIB, kedua tim bermain imbang 1-1.
Manchester United tertinggal lebih dahulu setelah Nico Williams mencetak gol pada menit ke-29.
Gol tersebut dipicu oleh blunder bek sekaligus mantan kapten Manchester United, Harry Maguire.
Baca Juga: Baru Saja Bergabung, Andre Onana Sudah Koleksi 3 Aib Bersama Man United
Umpan pemain asal Inggris itu diserobot oleh Inigo Lekue yang dengan cepat menyodorkan umpan ke Williams.
Williams dengan mudah memasukkan bola ke gawang untuk memberi pasukan Ernesto Valverde keunggulan.
Akibat blundernya, Manchester Evening News memberi nilai 4 untuk performa Maguire pada babak pertama.
Beruntung bagi Setan Merah, Facundo Pellistri menyelamatkan muka mereka usai menyamakan kedudukan di menit akhir.
Manchester United juga sedikit diuntungkan dengan kartu merah yang didapat pemain Bilbao, Aitor Paredes.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | MUTV |
Komentar