SUPERBALL.ID - Sepak bola Vietnam kembali membuat geger, mantan pelaku tindak kriminal direkomendasikan jadi asisten Philippe Troussier di tim nasional.
Isu itu muncul usai laga play-off Liga Vietnam antara Ho Chi Minh City melawan Becamex Binh Duong pada Jumat (11/8/2023).
Le Huynh Duc gagal membawa Becamex Binh Duong bertahan di kasta tertinggi sepak bola Vietnam, V-League, usai meraih hasil imbang.
Becamex Binh Duong duduk di peringkat keempat klasemen Relegatin Group, torehan 15 poin gagal membawa mereka bertahan.
Binh Duong dan Ho Chi Minh City akan menemani Da Nang terdegradasi ke kasta kedua kompetisi sepak bola Vietnam musim depan.
Meski begitu sorotan bukan terletak pada nasib kedua klub, melainkan pada sosok Le Huynh Duc soal rekomendasinya ke Troussier.
Dilansir SuperBall.id dari TheThao247.vn, Huynh Duc merekomendasikan Le Quang Hung untuk menjadi asisten Troussier di Timnas Vietnam.
Dalam pertandingan itu, Philippe Troussier dan asistennya Nguyen Viet Thang hadir di tribune penonton menyaksikan pertandingan tersebut.
Laporan yang sama menyebutkan bahwa kemungkinan besar Troussier sedang mencari asisten pelatih baru untuk Timnas U-23 Vietnam.
Baca Juga: Shin Tae-yong Susah Payah Bangun Skuad Timnas U-23 Indonesia, Malaysia Turut Prihatin
Sebelumnya wartawan ternama Vietnan, Minh Hai, juga merekomendasikan Quang Hung kepada asisten Troussier yakni Moulay Lahsen.
Banyaknya dukungan untuk Quang Hung menjadi asisten Troussier ini tak lepas dari peningkatan performa sekembalinya dari skorsing.
Perlu diketahui bahwa Quang Hung merupakan salah satu dari sembilan pemain Ninh Binh yang terkena skors permanen akibat menjual pertandingan.
AFC menjatuhkan hukuman setelah diketahui para pemain Ninh Binh menjual pertandingan saat melawan Kelantan di Piala AFC 2014 silam.
Baru-baru ini, Quang Hung mendapat keringanan hukuman setelah banyak permohonan yang masuk ke Komite Disiplin VFF tahun ini.
Hingga pada Maret lalu, Quang Hung melakoni percobaan pertamanya dengan bergabung Becamex Binh Duong di kancah sepak bola profesional.
Tepatnya melawan Viettel Club pada 25 Juni lalu, di mana ia sukses mencetak gol untuk Becamex Binh Duong dan membuat skor akhir imbang 1-1.
Tangis pun pecah setelah ia mencetak gol pertama usai sembilan tahun tak bersentuhan dengan dunia sepak bola karena hukuman.
Baca Juga: Tak Ada Timnas U-23 Indonesia, Ini Jadwal Uji Coba Tim-tim ASEAN Jelang Piala AFF U-23 2023
"Pemain yang diskors permanen karena menjual pertandingan itu direkomendasikan untuk jadi asisten Troussier," tulis TheThao247.vn.
"Pelatih kepala tim Binh Duong, Tuan Le Huynh Duc, sebelumnya merekomendasikan pemain Le Quang Hung kepada asisten pelatih Troussier Viet Thang."
"Sejak kembali bermain profesional, pemain berusia 31 tahun itu tampil cukup impresif."
"Oleh karena itu, jurnalis Minh Hai sendiri juga merekomendasikan Quang Hung kepada asisten pelatih Troussier Moulay Lahsen."
Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia dalam Keadaan Sulit, Shin Tae-yong Diminta Contoh Cara Jitu Vietnam
"Wartawan Minh Hai mengatakan bahwa asisten Moulay segera mendiskusikan Quang Hung dengan ahli strategi Prancis."
"Mungkin itulah alasan pelatih Troussier dan asistennya menghadiri pertandingan Binh Duong pada sore hari tanggal 11 Agustus," imbuh mereka.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id, Thethao247.vn |
Komentar