Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jamie Carragher Bocorkan Kiriman DM dari Lionel Messi, Berisi Satu Kata Hinaan Kocak

By Ragil Darmawan - Rabu, 20 September 2023 | 13:57 WIB
Legenda Liverpool, Jamie Carragher, mengaku pernah dikirimi pesan langsung oleh Lionel Messi, ternyata isinya berupa satu kata hinaan.
SPORTBIBLE.COM | INSTAGRAM.COM_CBSSPORTSGOLAZO
Legenda Liverpool, Jamie Carragher, mengaku pernah dikirimi pesan langsung oleh Lionel Messi, ternyata isinya berupa satu kata hinaan.

SUPERBALL.ID - Legenda Liverpool Jamie Carragher membocorkan apa yang dikirim megabintang Lionel Messi kepadanya melalui direct message (DM) atau pesan langsung.

Seperti diketahui, Carragher yang kini berprofesi sebagai pandit di Sky Sports sering melontarkan kritikan kepada pemenang Ballon d"or tujuh kali tersebut.

Carragher pernah mengklaim bahwa Messi bukanlah rekrutan yang bagus untuk Paris Saint-Germain (PSG) musim lalu.

Sejak saat itu, Messi kurang menyukai mantan bek tengah Liverpool tersebut.

Bahkan saking kesalnya, Messi pernah mengirimkan pesan langsung kepada Carragher berupa satu kata hinaan yang kocak.

Hal itu terungkap dalam acara Monday Night Football Sky Sports.

Selain Carragher yang hadir di studio, ada juga Micah Richards, Thierry Henry dan Kate Abdo selaku pembawa acara.

Baca Juga: Zlatan Ibrahimovic Beri Jawaban Kontroversial soal Perdebatan Lionel Messi atau Cristiano Ronaldo

Dalam sebuah sesi, Micah Richards bertanya kepada Carragher apakah Messi pernah mengirimkannya pesan langsung.

Carragher dengan jujur mengatakan bahwa dirinya pernah dikirimi pesan langsung oleh Messi.

Akan tetapi, Carragher mengaku tidak mengerti apa maksud sebuah kata yang dikirimi oleh penyerang asal Argentina tersebut.

"Apakah mereka berbicara bahasa Spanyol, orang Argentina?" tanya Carragher sambil mengeluarkan ponselnya untuk membaca pesan dari Messi.

"Dia memanggil saya dengan sebuah kata, tapi saya tidak mengerti."

"Burro, apa artinya itu?" tanya Carragher.

Abdo kemudian mengungkapkan bahwa itu berarti seekor keledai.

Setelah mengetahui apa arti kiriman dari Messi, Carragher kemudian menghadap kamera dengan senyuman di wajahnya sambil mengatakan: "Terima kasih."

Sontak momen itu memicu tawa kepada seluruh orang yang ada di studio.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by CBS Sports Golazo (@cbssportsgolazo)

Sebagai informasi, sejak memulai karier dari tim akademi, Messi menikmati musim yang panjang dan luar biasa bersama Barcelona.

Tampil untuk pertama kalinya di skuad senior pada tahun 2004, Messi telah meraih segudang prestasi baik individu maupun tim hingga 2021.

Namun, setelah itu ia memutuskan pindah ke klub raksasa Prancis, PSG.

Dua tahun berseragam PSG, karier Messi tampak kurang berhasil.

Oleh sebab itu, Messi akhirnya memutuskan hijrah ke Amerika Serikat untuk bergabung dengan Inter Miami.

Saat menjalani debutnya bersama Inter Miami pada 21 Juli kemarin, penyerang berusia 36 tahun tersebut berhasil mencetak gol indah melalui tendangan bebas.

Sejak saat itu, performa Messi kembali membaik dengan mencetak 11 gol dalam 11 penampilan.

Pemenang Piala Dunia 2022 itu juga sukses membantu Inter Miami mengangkat trofi pertama mereka yakni Piala Liga.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Sportbible.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X