Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Peduli Asing atau Lokal, Manajer Timnas U-23 Malaysia Sebut Syarat Wajib Pengganti Elavarasan

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 22 September 2023 | 08:58 WIB
E Elavarasan (kedua dari kanan) kini menanti penentuan nasibnya sebagai pelatih Timnas U-22 Malaysia setelah gagal di SEA Games 2023.
BERITA HARIAN
E Elavarasan (kedua dari kanan) kini menanti penentuan nasibnya sebagai pelatih Timnas U-22 Malaysia setelah gagal di SEA Games 2023.

Selain itu, Pau Marti juga memiliki pengalaman menjadi asisten pelatih Barcelona U-18, Barcelona U-19 dan Barcelona B.

Adapun Juan Torres Garrido merupakan asisten Elavarasan di Timnas U-23 Malaysia.

Garrido juga memiliki pengalaman luas di Spanyol dan memiliki lisensi kepelatihan Lisensi A UEFA.

Pelatih berusia 43 tahun itu juga pernah menjadi pemandu bakat muda di Barcelona pada 2016.

Sementara calon pelatih lokal yang dikaitkan adalah Nidzam Jamil (asisten pelatih Selangor FC), Hairuddin Omar (pelatih Terengganu FC II) dan Noor Zaidi Rohmat (mantan asisten pelatih Timnas U-19 Malaysia).

Baca Juga: Dua Pelatih Jebolan Barcelona Jadi Calon Pengganti Elavarasan di Timnas U-23 Malaysia

Menurut kabar, FAM memastikan staf kepelatihan Timnas U-23 Malaysia akan menghadirkan perpaduan pelatih asing dan lokal.

Apabila pelatih lokal diberi tanggung jawab menjadi pelatih kepala, maka pelatih asing akan menjadi asisten.

Sebaliknya, jika pelatih kepala diberikan kepada pelatih asing, maka pelatih lokal akan diangkat menjadi asisten.

Terkait hal ini, manajer Timnas U-23 Malaysia Datuk Seri Shahril Mokhtar mengaku tidak peduli dengan pelatih asing atau lokal.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : hmetro.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X