SUPERBALL.ID - Jadwal Timnas U-24 Indonesia di babak 16 besar Asian Games 2022, maju mundur Indra Sjafri soal pemanggilan Ramadhan Sananta dan Beckham Putra.
Menyusul kesuksesan Timnas U-24 Indonesia melaju ke babak 16 besar Asian Games 2022, Indra Sjafri buka peluang pemanggilan dua slot pemain.
Timnas U-24 Indonesia asuhan Indra Sjafri melaju ke fase gugur Asian Games 2022 sebagai peringkat ketiga terbaik babak penyisihan grup.
Meski begitu, lawan Skuad Garuda Muda di fase lanjutan ini belum ditentukan, status juara Grup C masih diperebutkan dua tim.
Uzbekistan dan Hong Kong akan memperebutkan status tersebut pada Senin (25/9/2023) dalam pertandingan kedua babak penyisihan Grup C.
Baca Juga: Reaksi Fans Vietnam Lihat Timnas U-24 Indonesia Lolos ke Babak 16 Besar Asian Games 2022
Laga itu sekaligus menjadi yang terakhir khusus grup ini mengingat hanya terdapat dua kontestan setelah Suriah dan Afghanistan memutuskan mundur.
Siapa pun lawan di babak 16 besar nanti tak begitu penting, yang harus dilakukan Indra Sjafri adalah mempersiapkan tim yang lebih baik.
Tim asuhannya nyaris tersingkir prematur setelah hanya memetik satu kemenangan dan dua kekalahan di babak penyisihan grup.
Kekalahan dari Taiwan memang memalukan, gagal mengimbangi Korea Selatan juga menjadi hasil di luar prediksi banyak pihak.
Baca Juga: Usia Pemain Jadi Dalih Pelatih Vietnam Usai Gagal Lolos ke 16 Besar Asian Games 2022
Indra Sjafri pun membuka opsi memanggil dua slot pemain yang masih ditahan klub Liga 1 demi berlaga di babak 16 besar ajang ini.
Akan tetapi, pelatih asal Sumatera Barat ini juga tak ingin langkah pemanggilan dua slot pemain tersebut justru membuat pemain lain di skuadnya berkecil hati.
Seolah di antara iya atau tidak untuk memanggil Ramadhan Sananta dan Beckham Putra, ia mengaku masih akan mendiskusikan rencana tersebut.
"Saya pikir tentu kita akan perbaiki ke depan. Kalau memang ada kesempatan untuk maju ke depan," ucap Indra Sjafri.
Baca Juga: Daftar Tim yang Lolos 16 Besar Asian Games 2022, Timnas U-24 Indonesia Masih Tunggu Lawan
"Apakah yang akan saya lakukan nanti setelah ini setelah tahu apakah bisa bisa lanjut dan tentu saya akan berdiskusi dengan tim pelatih."
"Apakah saya akan memanggil dua slot pemain yang masih tersisa yang belum hadir, nanti kami diskusikan."
"Tetapi saya tidak mau mengecilkan hati pemain yang sudah berjuang di tiga pertandingan ini," imbuhnya.
Bagi Indra Sjafri, seluruh anak asuhnya sudah berjuang hingga memastikan tiket ke babak 16 besar kompetisi via peringkat ketiga terbaik.
Baca Juga: Vietnam Nangis Darah, Myanmar dan Thailand Susul Timnas U-24 Indonesia ke 16 Besar Asian Games 2022
Soal dua kekalahan melawan Taiwan dan Korea Utara, Indra tak mau menyalahkan keadaan karena hanya membawa 20 pemain.
Menurutnya tim sudah memberi yang terbaik, di satu sisi lainnya strategi terbaik juga sudah dipersiapkan olehnya untuk setiap lawan.
"Saya paling tidak suka menyalahkan keadaan dan (hanya) 20 pemain," ujar Indra Sjafri.
"Saya sebagai pelatih sudah berusaha menyiapkan game plan terbaik."
"Cara bermain terbaik untuk menghadapi setiap lawan," imbuhnya.
Berikut jadwal Timnas U-24 Indonesia di babak 16 besar Asian Games 2022 Hangzhou, China.
Kamis, 28 September 2023
Timnas U-24 Indonesia Vs Juara Grup C
Shangcheng Sports Centre Stadium, Hangzhou
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | BolaSport.com, SuperBall.id |
Komentar