SUPERBALL.ID - Timnas Indonesia memiliki beberapa agenda penting di semua kelompok usia setelah berlaga di Asian Games 2022.
Timnas U-24 Indonesia harus mengakhiri perjuangan di cabang olahraga sepak bola putra Asian Games 2022.
Skuad besutan Indra Sjafri itu tersingkir di babak 16 besar usai kalah dari Uzbekistan.
Bermain di Stadion Shangcheng Sports Centre, Hangzhou, Kamis (28/9/2023) sore WIB, Indonesia kalah 0-2.
Baca Juga: Mulai Gahar Bersama Persib, Ezra Walian Ngebet Diajak Shin Tae-yong Bela Timnas Indonesia Lagi
Dua gol Uzbekistan dicetak oleh Sherzod Esanov di babak perpanjangan waktu usai kedua tim bermain imbang 0-0 dalam 90 menit.
Kekalahan ini membuat Indonesia tersingkir di babak 16 besar Asian Games untuk kali ketiga secara beruntun.
Usai Asian Games 2022, Indonesia masih dihadapkan pada jadwal padat hingga pertengahan 2024.
Terdekat, Timnas Indonesia akan berlaga di putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Skuad Garuda akan melakoni dua pertandingan (kandang dan tandang) masing-masing pada 12 dan 17 Oktober.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar