Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bicara Target, Ezra Walian Ingin Bawa Persib Tundukkan Pendekar Cisadane dan Obrak-abrik 4 Besar Liga 1

By M Hadi Fathoni - Sabtu, 30 September 2023 | 16:11 WIB
Penyerang Persib Bandung, Ezra Walian, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Persikabo 1973, Sabtu (16/9/2023).
PERSIB
Penyerang Persib Bandung, Ezra Walian, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Persikabo 1973, Sabtu (16/9/2023).

SUPERBALL.ID - Bomber Persib Bandung, Ezra Walian, mengungkapkan target yang ingin diraihnya kala Maung Bandung menjamu Persita Tangerang.

Tim berjuluk Pendekar Cisadane itu akan menjadi lawan selanjutnya bagi skuad Pangeran Biru.

Pertemuan antara tim asal Jawa Barat dan Banten tersebut akan mewarnai jalannya pekan ke-14 Liga 1 2023-2024.

Persib akan menjamu anak asuh Ilham Jaya Kesuma di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, pada Minggu (1/10/2023) pukul 19.00 WIB.

Salah satu penggawa Maung Bandung, yakni Ezra Walian, mengungkapkan bahwa dirinya memiliki target jelang laga tersebut.

Pemain berusia 26 tahun tersebut berharap mendapat menit bermain di pertandingan besok malam.

Sejatinya ia ingin menjadi starter pada pertandingan mendatang.

Akan tetapi, ia akan mengikuti apapun yang akan dilakukan oleh Bojan Hodak selaku pelatih kepala Persib.

Baca Juga: Tak Mau Terpeleset, Bojan Hodak Harap Persib Tak Tertipu Status Persita sebagai Penghuni Papan Bawah

Ia juga tetap siap bila hanya dimainkan dari bangku cadangan.

Yang terpenting baginya adalah berkontribusi untuk tim berjuluk Maung Bandung itu.


Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : Persib.co.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X