Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

FIFA Matchday - Kalah dari China, Pelatih Vietnam Ungkap Rencana Besar Jelang Lawan Timnas Indonesia

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 11 Oktober 2023 | 11:40 WIB
Pelatih Timnas Vietnam, Philippe Troussier, memimpin sesi latihan menjelang laga persahabatan FIFA Matchday Oktober 2023.
VFF.ORG.VN
Pelatih Timnas Vietnam, Philippe Troussier, memimpin sesi latihan menjelang laga persahabatan FIFA Matchday Oktober 2023.

"Selain itu, saya juga meminta mereka banyak berlari untuk mencari ruang, begitu mereka menemukan ruang, maka akan lebih mudah bagi rekannya untuk mengambil keputusan."

"Tak hanya pada laga hari ini saja, pada laga-laga sebelumnya Vietnam cukup banyak menguasai bola."

"Oleh karena itu, tidak ada alasan bagi kami untuk menyerah dalam mengejar filosofi baru kami,” ucap Troussier.

Terakhir, pelatih asal Prancis itu menegaskan kembali pandangannya tentang penerapan filosofinya dalam tim.

"Bagi sepak bola Vietnam, konsep bermain dengan penguasaan bola seperti ini masih terbilang baru," kata Troussier.

"Namun jika ingin keluar dari zona Asia Tenggara dan pindah ke Asia atau dunia, kita memerlukan lebih banyak waktu untuk mencapai tujuan itu," lanjutnya.

Di Piala Asia 2023, Vietnam akan menjadi salah satu pesaing Timnas Indonesia di Grup D bersama Jepang dan Irak.

Adapun di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia juga akan bertemu Vietnam jika lolos ke putaran kedua.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : sports442.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X