Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Brunei Jemawa Bisa Kalahkan Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Tantang Mario Rivera Buktikan Kesombongannya

By M Hadi Fathoni - Selasa, 17 Oktober 2023 | 08:34 WIB
Pelatih timnas Brunei Darussalam, Mario Rivera, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Media Center Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (12/10/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Brunei Darussalam, Mario Rivera, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Media Center Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (12/10/2023).

SUPERBALL.ID - Pelatih Brunei, yakni Mario Rivera, mendapat tantangan dari Shin Tae-yong jelang laga kedua putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Timnas Indonesia.

Pada duel leg pertama lalu, Brunei Darussalam tak bisa berbicara banyak di kandang Timnas Indonesia.

Skuad berjuluk Tim Tawon itu dipermalukan pasukan Garuda di hadapan publik Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Tim besutan Shin Tae-yong berhasil meraih kemenangan dengan skor 6-0 pada duel perdana.

Dimas Drajad menjadi bintang di laga itu berkat hattricknya.

Disusul brace dari bomber muda yang haus akan gol, yakni Ramadhan Sananta.

Sementara Rizky Ridho juga menyumbang satu gol dalam laga tersebut.

Menariknya, skor yang terpaut jauh itu tak membuat Brunei gentar.

Baca Juga: Lagi Gacor-gacornya, Bomber Timnas Indonesia Bertekad Kembali Getarkan Gawang Brunei Darussalam

Setelah dilibas Indonesia, Mario Rivera yang merupakan pelatih Brunei justru menunjukkan sifat jemawanya.

Pelatih asal Spanyol itu mengatakan bahwa timnya akan menaklukkan skuad Garuda kala bermain di kandangnya sendiri.

Hal itu dikarenakan Rivera mengaku sudah mengetahui titik kelemahan timnas.

"Tentu saja kami akan mencoba memenangkan pertandingan."

"Kita punya banyak waktu dalam sepak bola."

"Sehingga kami tidak perlu selalu menyerang dalam permainan."

"Yang terpenting adalah kami tahu kekuatan kami dan kelemahan Indonesia. Lalu kami akan mencoba memanfaatkannya untuk memenangkan pertandingan," ucap Rivera.

Baca Juga: Marc Klok Tak Masalah Terdampak Rotasi Jelang Leg Kedua Kontra Brunei: Yang Penting Timnas Indonesia Menang

Ungkapan Rivera itu baru direspons oleh Shin Tae-yong dalam sesi konferensi pers jelang laga kedua berlangsung.

Sang arsitek asal Korea Selatan mengakui bahwa Brunei sudah tampil maksimal di leg pertama lalu.

Namun, hal itu belum cukup untuk menandingi gaya permainan anak asuhnya yang notabene memiliki kualitas lebih baik dari Tim Tawon.

“Brunei menunjukkan upaya yang hebat pada laga pertamanya di SUGBK, Indonesia."

"Tetapi sejujurnya dalam kenyataannya kami punya tim yang lebih baik dari Brunei," ucap Shin, dikutip SuperBall.id dari laman resmi PSSI.

Oleh sebab itu, Shin menantang Rivera untuk membuktikan kesombongannya itu.

Ia berharap Rivera mampu mengangkat moral para pemainnya agar tampil lebih baik lagi di laga kedua.

Baca Juga: Titik Kelemahan Brunei Terdeteksi, Timnas Indonesia Siap Benamkan Tim Tawon di Kandangnya

Dengan demikian, laga kedua akan tampak lebih berimbang tak seperti duel perdana.

"Saya berharap Brunei dapat menunjukkan upaya yang lebih baik lagi di laga kedua."

"Dengan begitu, kami juga akan menyesuaikan permainan mereka dengan bermain lebih baik lagi dan bekerja lebih keras lagi," pungkasnya.

Sebagai informasi, duel antara Brunei Darussalam kontra Timnas Indonesia akan berlangsung pada malam ini, Selasa (17/10/2023) pukul 19.15 WIB.

Pertandingan tersebut akan dilangsungkan di Stadion Sultan Hassanal Bolkiah, Bandar Seri Begawan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : PSSI.org

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X