Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Wasit Liga Thailand Dikecam Usai Lontarkan Komentar Rasis ke Pemain Keturunan Ghana

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 31 Oktober 2023 | 15:49 WIB
Pemain keturunan Thailand-Ghana, Abdul Qadiri Hamit, mendapat perlakuan rasialisme dalam pertandingan Liga Thailand 3.
MATICHON.CO.TH
Pemain keturunan Thailand-Ghana, Abdul Qadiri Hamit, mendapat perlakuan rasialisme dalam pertandingan Liga Thailand 3.

SUPERBALL.ID - Kasus rasisme kembali terjadi di dunia sepak bola dan kali ini giliran pemain keturunan Thailand-Ghana yang menjadi korban.

Adalah Abdul Qadiri Hamit yang mengaku mendapat pelecehan rasial dari wasit yang memimpin pertandingan.

Pelecehan rasial tersebut terjadi di pertandingan pekan ke-7 Liga Thailand 3 Zona Timur musim 2023/2024.

Tepatnya dalam pertandingan yang mempertemukan Prachinburi City dan tuan rumah Pluak Daeng United, Minggu (29/10/2023).

Baca Juga: Pesan Mano Polking Bikin Media Thailand Heboh Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pada laga tersebut, tim tuan rumah menang dengan skor 3-0 yang membuat mereka memimpin klasemen dengan 14 poin.

Abdul Qadiri Hamit sendiri membela tim tamu yang menduduki peringkat ke-9 dengan 5 poin usai kekalahan tersebut.

Adapun pengakuan terkait pelecehan rasial disampaikan Abdul Qadiri Hamit melalui laman Facebook pribadinya.

Dalam unggahannya, pemain berusia 22 tahun itu menyampaikan pelecehan rasial yang dilakukan wasit terhadapnya.

"Saya bisa berbicara bahasa Thailand, guru," tulis Abdul Qadiri Hamit.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Matichon.co.th.

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X