Irak dan Filipina akan menjadi dua rintangan awal bagi skuad Garuda di ajang ini.
Setelah dua laga itu berakhir, Shin dan anak asuhnya dikabarkan akan melaksanakan pemusatan latihan (TC) di Turki.
Pasukan Garuda akan rencananya akan bertolak menuju Turki pada Desember mendatang.
TC di benua Eropa itu dilangsungkan guna mempersiapkan diri jelang Piala Asia 2023.
Ya, Sandy Walsh dkk akan berlaga di turnamen bergengsi tersebut pada 12 Januari hingga 10 Februari mendatang.
Pada turnamen tersebut, Timnas Indonesia berada di Grup D.
Lawan-lawannya pun cukup berat seperti Jepang, Vietnam, dan Irak.
Meski begitu, Shin selaku pelatih kepala cukup percaya diri dengan anak asuhnya.
Shin menegaskan bahwa dirinya sedang membangun tim terbaik bersama pasukan Garuda.
Baca Juga: Shin Tae-yong ke Media Korea: Ini Bukan Timnas Indonesia Masa Lalu!
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | besteleven.com |
Komentar