Bahkan, ia mempercayakan lini serang Golden Star Warriors kepada penyerang gaek.
Setelah sempat absen dalam beberapa kesempatan, Nguyen Van Quyet kembali dipanggil untuk tugas negara.
Sebagai informasi, Van Quyet sekarang sudah berusia 32 tahun.
Hingga saat ini, dirinya telah mencatatkan 41 pertandingan bersama Vietnam.
Sayangnya, hanya sembilan gol saja yang berhasil diciptakannya dari banyak kesempatan tersebut.
Oleh sebab itu, para penggemar mempertanyakan mengapa Troussier memanggil bomber gaek tersebut ke timnas.
Terlebih lagi mereka akan menghadapi kompetisi yang cukup penting kali ini.
Beberapa penggemar mempertanyakan apakah saat ini Vietnam telah kekurangan penyerang mematikan.
Sampai-sampai Van Quyet kembali ke Skuad Golden Star Warriors.
Baca Juga: Pelatih Filipina Beri Gertakan Serius kepada Vietnam Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | VN Express |
Komentar