SUPERBALL.ID - Shin Tae-yong mengonfirmasi bahwa anak asuhnya akan tetap melakoni laga uji coba melawan Iran jelang Piala Asia 2023.
Timnas Indonesia kini tengah menuju persiapan jelang satu turnamen penting.
Seperti diketahui, skuad Garuda akan bertarung di ajang Piala Asia 2023.
Ajang antar tim Asia tersebut akan berlangsung di Qatar pada 12 Januari hingga 10 Februari 2023.
Jelang turnamen tersebut, Shin Tae-yong dan anak asuhnya akan melangsungkan pemusatan latihan (TC) di Eropa.
Shin dan anak asuhnya akan terbang menuju Turki pada 20 Desember mendatang untuk melakoni TC.
Nantinya, mereka akan berada di negeri orang hingga 6 Januari 2024.
Di Turki, Tim Merah Putih tak hanya melakoni pemusatan latihan saja.
Mereka juga akan memainkan dua laga uji coba di Negeri Gerbang Timur dan Barat tersebut.
Libya akan menjadi lawan tanding Marc Klok dkk pada agenda tersebut.
Bahkan mereka sudah menjadwalkan akan memainkan dua laga uji coba.
Uji coba pertama akan dimainkan pada 2 Januari mendatang.
Berselang tiga hari kemudian, mereka akan kembali melawan Libya.
Di lain sisi, Libya nyatanya bukan satu-satunya lawan skuad Garuda pada kesempatan kali ini.
Beberapa waktu lalu, sempat tersiar kabar bahwa tim besutan Shin Tae-yong tersebut akan bertanding melawan tim terkuat nomor dua di Asia yakni Iran.
Kini, sudah bisa dipastikan kabar tersebut benar adanya.
Hal itu diungkapkan langsung oleh sang pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Pelatih berusia 53 tahun tersebut mengatakan bahwa timnas akan tetap melawan skuad berjuluk Tim Melli tersebut.
Baca Juga: Sah, Justin Hubner Dipastikan Akan Ikut Rombongan Timnas Indonesia Jalani TC di Turki
Duel antara dua tim Asia itu akan berlangsung di Doha pada tanggal 9 Januari 2024.
"Setahu saya tetap jadi tanggal 9 Januari (menghadapi Iran)," ucap Shin, dikutip SuperBall.id dari Antara News.
"Sejauh ini ada kordinasi dengan federasi Iran," jelasnya.
Shin juga menjelaskan mengapa timnas memilih kedua lawan tersebut.
Ia mengatakan bahwa PSSI kesulitan untuk mencari lawan tanding.
Hal itu dikarenakan uji coba ini tidak masuk kalender FIFA.
Oleh sebab itu banyak tim yang menolak ajakan Rizky Ridho dkk utuk beradu taktik.
"Untuk lawan Libya, tidak ada lawan lagi yang bisa dicari selama di Turki."
"Untuk di Doha memang kemarin-kemarin yang bisa kami cari cuma Iran saja," tutupnya.
Baca Juga: Terkena Virus Naturalisasi Timnas Indonesia, Vietnam Kini Pantau Bocah Ajaib 18 Tahun di Jerman
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | Antaranews.com |
Komentar