SUPERBALL.ID - Timnas Jepang kembali mendapat kabar yang tidak mengenakkan menjelang tampil di Piala Asia 2023 di Qatar mulai 12 Januari mendatang.
Sebelumnya, skuad besutan Hajime Moriyasu itu harus kehilangan dua pemain andalannya yang mengalami cedera.
Kedua pemain tersebut adalah gelandang Celtic Reo Hatate dan bek milik Arsenal Takehiro Tomiyasu.
Hatate mengalami cedera usai laga melawan Atletico Madrid di Liga Champions pada Oktober lalu.
Pelatih Celtic Brendan Rodgers tidak yakin sang pemain akan tersedia untuk negaranya di Piala Asia 2023.
Sedangkan Tomiyasu mengalami cedera betis saat membela Arsenal dalam kemenangan 2-1 atas Wolves awal Desember lalu.
Menurut Football London, Tomiyasu menghadapi empat hingga enam minggu absen karena cedera betisnya itu.
Hingga saat ini, belum diketahui apakah kedua pemain bisa pulih tepat waktu untuk membela Jepang di Piala Asia.
Belum cukup sampai di situ, petaka kembali menimpa Tim Samurai Biru usai salah satu pilarnya juga mengalami cedera.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | japantimes.co.jp |
Komentar