Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Masa Bodoh Fan, Silat Lidah Ten Hag Saat Man United Keok Lagi: Salahnya Cedera!

By Eko Isdiyanto - Minggu, 31 Desember 2023 | 13:24 WIB
Pelatih Man United, Erik ten Hag, diklaim bakal cabut dari klub jika satu dari dua hal yang tidak dialami Setan Merah terpenuhi musim ini.
DARREN STAPLES/AFP
Pelatih Man United, Erik ten Hag, diklaim bakal cabut dari klub jika satu dari dua hal yang tidak dialami Setan Merah terpenuhi musim ini.

SUPERBALL.ID - Manchester United kembali menelan kekalahan dalam pertandingan lanjutan Liga Inggris 2023/2024, sang pelatih Erik ten Hag salahkan cedera pemain jadi biang keroknya.

Akhir tahun 2023 ditutup Manchester United dengan kekalahan, pekan ke-20 Liga Inggris yang tidak bersahabat untuk Setan Merah.

Bertandang ke Stadion City Ground, Manchester United tak berdaya usai tunduk dari tuan rumah Nottingham Forest dengan skor 1-2.

Dua gol Nottingham Forest masing-masing dicetak Nicolas Dominguez (64') dan Morgan Gibbs-White (82'), sementara satu-satunya skor Man United dicetak Marcus Rashford (78').

Kekalahan ini cukup memalukan bagi Man United, skuad asuhan Erik ten Hag sebenarnya membawa modal bagus saat melawat ke markas Nottingham.

Baca Juga: Alan Shearer Desak Newcastle Rekrut Mantan Bintang Man United di Bursa Transfer Januari

Mereka baru saja menorehkan kemenangan mengesankan atas Aston Villa, sempat tertinggal dua gol tapi mampu membalikkan kedudukan menjadi 3-2.

Sayangnya di pertandingan melawan Nottingham Forest keberuntungan itu seolah habis, Alejandro Garnacho dkk gagal bersinar.

Man United juga tak bisa menurunkan Rasmus Hojlund, padahal ia merupakan aktor kemenangan mengesankan di laga sebelumnya.

Alih-alih melakukan evaluasi terhadap performa anak asuhnya, Ten Hag justru menyalahkan cedera sebagai biang kerok kekalahan dari Nottingham.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : BolaSport.com, SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X