Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Akui Jepang Tim Paling Sempurna pada Ajang Piala Asia 2023

By M Hadi Fathoni - Minggu, 7 Januari 2024 | 18:10 WIB
Skuad Timnas Jepang kala berhadapan dengan Tunisia di sebuah pertandingan persahabatan, Selasa (17/10/2023).
INSTAGRAM.COM/JAPANFOOTBALLASSOCIATION
Skuad Timnas Jepang kala berhadapan dengan Tunisia di sebuah pertandingan persahabatan, Selasa (17/10/2023).

Pelatih berusia 53 tahun itu tak bisa memungkiri kekuatan yang dimiliki oleh anak asuh Hajime Moriyasu.

Belakangan ini, Wataru Endo dkk memang sukses membuat para penggemar sepak bola Asia terperanga.

Pasalnya mereka sukses menaklukkan beberapa tim-tim kuat dari berbagai benua.

Mereka mampu menaklukkan Turki, Jerman, dan Kanada pada beberapa waktu lalu.

Tim asal Negeri Matahari Terbit itu juga saat ini tak terkalahkan dari sembilan laga terakhirnya.

Samurai Biru terakhir kali merasakan kekalahan pada Maret 2023.

Saat itu mereka bertanding melawan Kolombia pada laga persahabatan.

Setelah itu, mereka tak pernah kehilangan 3 poin lagi dalam sebuah pertandingan.

Untuk saat ini, Timnas Jepang juga berstatus sebagai Raja Asia.

Baca Juga: Punya Persentase Kemenangan 66 Persen, Malaysia Mau Sombong di Piala Asia 2023


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : sports.chosun.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X