Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Asia 2023 - Pelatih Irak Ketar-ketir Jelang Melawan Timnas Indonesia

By Eko Isdiyanto - Senin, 8 Januari 2024 | 18:01 WIB
Skuad Timnas Irak.
FACEBOOK.COM/IFA
Skuad Timnas Irak.

SUPERBALL.ID - Pelatih Irak Jesus Casas mengaku khawatir dengan performa tim asuhannya jelang melawan Timnas Indonesia di fase grup Piala Asia 2023.

Piala Asia 2023 hanya tinggal beberapa hari digelar di Qatar yakni mulai 12 Januari hingga 10 Februari 2024, pelatih Irak Jesus Casas malah dibuat gelisah timnya.

Laga pertama Irak di fase grup Piala Asia 2023 melawan Timnas Indonesia pada Senin (15/1/2024) di Stadion Ahmed bin Ali.

Di atas kertas, Irak tentu lebih diunggulkan meraih kemenangan ketimbang Indonesia, apalagi setelah pertemuan kedua tim di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Skuad Garuda yang saat itu bertandang ke Basra dibantai dengan skor telak 1-5 oleh tim tuan rumah asuhan Jesus Casas.

Baca Juga: Timnas Indonesia 4 Kali Finis Ke-11 di Piala Asia, Raup 8 Poin dan Cetak 10 Gol

Meski begitu, pelatih asal Spanyol justru tengah gelisah melihat performa timnya yang baru saja dikalahkan Korea Selatan dalam laga uji coba.

Bukan tanpa alasan Casas khawatir, meski memiliki tim yang cukup diperhitungkan di Piala Asia 2023 Skuad Singa Mesopotamia juga bermasalah.

Hal ini diungkapkan Hamza Dawood, salah satu pelatih asal Irak yang membeberkan perasaan yang tengah dirasakan Jesus Casas.

Jesus Casas dirasa masih bingung ketika skuad asuhannya melakukan kesalahan sendiri yang berujung kekalahan timnya.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id, winwin.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X