SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengakui bahwa dirnya dilanda stres jelang Piala Asia 2023.
Seperti diketahui, turnamen Piala Asia 2023 ini adalah keikutsertaan Shin untuk pertama kalinya.
Sebelumnya, Shin memang sempat berpartisipasi pada ajang tersebut.
Akan tetapi dirinya saat itu berstatus sebagai pemain.
Pada saat berstatus sebagai pelatih kepala, Shin juga belum pernah menyicipi turnamen ini.
Selain itu, ia juga mengaku sempat menjalani pekerjaan lain pada ajang ini.
Pelatih berusia 53 tahun tersebut mengaku bahwa dirinya sempat menjadi komentator di salah satu stasiun televisi Korea Selatan terkait ajang ini.
Namun, kini dirinya akhirnya mendapat kesempatan melatih pada ajang tersebut.
Ia berstatus sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia.
Baca Juga: Piala Asia 2023 - Performa Mengkhawatirkan, Media Vietnam Ragu Timnas Indonesia Bisa Bikin Kejutan
Shin sukses membawa skuad Garuda kembali berlaga di ajang empat tahunan itu setelah absen selama 16 tahun.
Oleh karena itu, ini merupakan pengalaman baru bagi Shin.
"Saya telah berpartisipasi di Piala Asia sebagai pemain dan komentator sebelumnya," ucap Shin, dikutip SuperBall.id dari Donga.
Terkait tugasnya ini, legenda sepak bola Korsel tersebut mengaku sangat stres.
Ia mengaku bahwa menjadi pelatih kepala jelas mendapat tekanan dari berbagai pihak.
"Jadi, jelas ada banyak tekanan dan stres ketika menjadi pelatih kepala di ajang ini," tambahnya.
Gangguan tersebut jelas menjadi tantangan nyata Shin bersama Tim Merah Putih.
Terlebih lagi, akhir-akhir ini anak asuhnya tak mampu mendulang hasil positif.
Sebagai informasi, Timnas Indonesia baru-baru ini memainkan tiga laga uji coba.
Baca Juga: Piala Asia 2023 - Pakar Malaysia: Tim-tim 100 Besar Dunia Mulai Panik Lawan Harimau Malaya
Akan tetapi Marc Klok dkk gagal meraih satupun kemenangan dari tiga laga tersebut.
Timnas mengalami dua kekalahan saat melawan Libya dengan skor 0-4 dan 1-2.
Sementara pada laga uji coba terakhir kontra Iran, gawang Ernando Ari dihujani lima gol oleh raja kedua Asia tersebut.
Kendati demikian, Shin masih memiliki rasa kepercayan diri yang tinggi.
Ia masih melihat adanya peluang timnas menembus babak 16 besar Piala Asia 2023 mendatang.
"Namun saya memiliki banyak keyakinan dan membawa sebanyak mungkin hal positif ke ajang tersebut," pungkasnya.
Nantinya, Timnas Idnonesia akan bertarung dengan tiga tim lainnya di Grup D.
Ketiga lawan timnas adalah Irak, Vietnam, dan Jepang.
Baca Juga: Andai Bisa Cuekin Omongan Warganet, Timnas Indonesia Diyakini Akan Tembus 16 Besar Piala Asia 2023
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | sportsseoul.com |
Komentar