Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Piala Asia 2023 - Teori Optimis Waketum PSSI, Timnas Indonesia Bisa Kalahkan Jepang Berkat 1 Faktor Ini

By M Hadi Fathoni - Rabu, 24 Januari 2024 | 15:51 WIB
Selebrasi para pemain Timnas Indonesia usai Asnawi Mangkualam mencetak gol penalti ke gawang Vietnam di Piala Asia 2023.
PSSI.ORG/ROBERTUS PUDYANTO
Selebrasi para pemain Timnas Indonesia usai Asnawi Mangkualam mencetak gol penalti ke gawang Vietnam di Piala Asia 2023.

SUPERBALL.ID - Rasa optimis ditunjukkan Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, menjelang laga terakhir Grup D antara Timnas Indonesia melawan Jepang.

Skuad Garuda akan menjalani laga penghakiman di ajang Piala Asia 2023.

Tim besutan Shin Tae-yong itu akan berebut tiket menuju 16 besar Piala Asia dengan rival satu grupnya yakni Jepang.

Pertandingan tersebut akan berlangsung pada malam ini, Rabu (24/1/2024) pukul 18.30 WIB.

Al Thumama Stadium yang terletak di Doha akan menjadi saksi bisu duel hidup-mati tim Asia Tenggara dan Asia Timur tersebut.

Di atas kertas, Samurai Biru jelas dan sangat diunggulkan memenangi duel malam nanti.

Hal itu dikarenakan status mentereng mereka di sepak bola kawasan Asia.

Ya, tim besutan Hajime Moriyasu itu merupakan tim dengan predikat raja Asia.

Pasalnya, mereka merupakan tim dengan peringkat tertinggi di ranking FIFA level Asia.

Baca Juga: Tak Senang Dirinya Dibandingkan dengan Pelatih Thailand, Philippe Troussier: Gak Masuk Akal!


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : PSSI.org

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X