Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Liga Inggris - Alasan Juergen Klopp Selalu Berlari ke Terowongan Stadion saat Jeda Pertandingan Liverpool

By Ragil Darmawan - Kamis, 1 Februari 2024 | 16:43 WIB
Pelatih Liverpool Juergen Klopp.
AFP
Pelatih Liverpool Juergen Klopp.

SUPERBALL.ID - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, secara teratur berlari ke terowongan Stadion Anfield sesaat setelah mendengar peluit babak pertama pertandingan dibunyikan, apa alasannya?

Hal itu kembali ia tunjukkan saat Liverpool menjamu Chelsea dalam laga lanjutan Liga Inggris pekan ke-22 pada Kamis (1/2/2024) dini hari WIB.

Adapun dalam pertandingan tersebut, Liverpool berhasil memetik kemenangan atas Chelsea dengan skor 4-1.

Keempat gol The Reds masing-masing dicetak oleh Diogo Jota (23'), Conor Bradley (39'), Dominic Szoboszlai (65'), dan Luis Diaz (79').

Sedangkan satu-satunya gol milik Chelsea dicetak oleh Christopher Nkunku pada menit ke-71.

Ketika Liverpool sedang unggul dua gol di babak pertama, Klopp tampak langsung berlari di pinggir lapangan.

Klopp adalah salah satu dari sejumlah pelatih yang lebih memilih untuk menjauh dari touchline dengan cepat.

Sementara pelatih lain biasanya memilih pendekatan yang lebih lambat, tergantung pada skor pertandingan.

Akan tetapi, Klopp tampak cukup konsisten untuk selalu berlari menyusuri terowongan, terlepas dari apakah Liverpool sedang unggul atau tertinggal dalam permainan.

Rutinitas tersebut telah dimulai pada saat Klopp masih menjabat sebagai pelatih kepala Borussia Dortmund.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Sportbible.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X