SUPERBALL.ID - Publik Vietnam dibuat ketar-ketir dengan kekuatan Timnas Indonesia yang bertambah berkali-kali lipat menjelang Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Vietnam bakal menjadi lawan Timnas Indonesia dalam dua laga lanjutan fase Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 21 dan 26 Maret 2024.
Laga pertama digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SGBK), Senayan, Jakarta, dan laga kedua digelar di Hanoi, Vietnam.
Seiring persiapan yang dilakukan kedua tim, publik Vietnam lewat salah satu medianya dibuat ketakutan dengan kekuatan Timnas Indonesia yang semakin bertambah.
Terdapat beberapa alasan yang disoroti media Vietnam, Soha.vn, soal kekuatan Timnas Indonesia yang dinilai tambah kuat berkali-kali lipat.
Baca Juga: Media Vietnam Ungkap Alasan Park Hang-seo Hampir Mustahil Jadi Pelatih Korea Selatan
Selain karena bertambahnya pemain keturunan dari Eropa, faktor posisi Timnas Indonesia di tabel klasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 sementara sangat berpengaruh.
Saat ini Vietnam duduk di peringkat kedua klasemen Grup F dengan raihan 3 poin, sementara Timnas Indonesia di dasar klasemen.
Hasrat ingin memperbaiki posisi di klasemen inilah yang disoroti Soha.vn, kekuatan Skuad Garuda bahkan diklaim lebih kuat dibanding di Piala Asia 2023.
"Terlihat tim Indonesia sangat bertekad untuk mengalahkan tim Vietnam di kedua laga Kualifikasi Piala Dunia 2026," tulis Soha.vn.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Soha.vn, SuperBall.id |
Komentar