Pasalnya Komisi DPR RI juga tengah memasuki masa reses sejak Februari hingga awal Maret mendatang.
Kemungkinan besar, keduanya akan mendapat status sebagai WNI pada awal Maret nanti.
Andai proses berjalan lancar, Ragnar dan Haye juga sudah bisa memperkuat Timnas Indonesia.
Yang terdekat, keduanya bisa berseragam Merah Putih di ajanh Piala Dunia 2026 zona Asia.
Dalam kesempatan tersebut, timnas akan berhadapan dengan Vietnam sebanyak dua kali dalam laga lanjutan Grup F.
Duel perdana akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 21 Maret 2024.
Lalu, Vietnam akan bergantian menyambut skuad Garuda di Stadion My Dinh pada laga kedua yang berlangsung 26 Maret 2024.
Jika Ragnar dan Haye bergabung tepat waktu, maka kekuatan Tim Merah Putih akan semakin padu.
Timnas Indonesia juga akan kebanjiran pemain naturalisasi dan keturunan dalam pertandingan mendatang.
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | Soha.vn |
Komentar