SUPERBALL.ID - Bintang Timnas Thailand, Ekanit Panya, tidak didaftarkan ke dalam skuad Urawa Red Diamonds untuk pertandingan pekan kedua Liga Jepang.
Ini adalah kali kedua secara beruntun Ekanit tidak masuk dalam daftar skuad Urawa Reds di Liga Jepang.
Hilangnya pemain berusia 24 tahun itu dalam daftar skuad Urawa Reds justru membuat para penggemar Thailand senang.
Sejumlah penggemar menilai Ekanit mendapat balasan setimpal setelah sebelumnya menolak panggilan tim nasional.
Baca Juga: 3 Rival Timnas Indonesia Terancam tanpa Skuad Terbaik di Piala AFF 2024, Ini Alasannya
Ekanit mengundurkan diri dari skuad Gajah Perang hanya beberapa hari sebelum Piala Asia 2023 dimulai.
Ia mundur karena ingin mendapat kesempatan berlatih bersama Urawa Red Diamonds selama pramusim.
Terlebih klub raksasa Liga Jepang itu saat ini ditangani oleh pelatih baru asal Norwegia Per-Mathias Hogmo.
Pada hari pengumuman mundur Ekanit, ofisial Thailand sejatinya telah mencoba menghubungi sang pemain.
Namun, Ekanit tidak menjawab telepon sebelum akhirnya salah satu kenalannya mengonfirmasi keinginannya untuk mundur.
Keputusan Ekanit tersebut sontak menimbulkan kekecewaan di kalangan penggemar sepak bola Thailand.
Ekanit meyakini bahwa menjalani masa persiapan pramusim akan membantunya memberi kesan baik kepada pelatih.
Namun, upaya gelandang pinjaman dari Muangthong United itu sejauh ini belum efektif.
Baca Juga: Madam Pang Ajukan Permintaan Khusus kepada Pelatih Timnas Thailand
“Konsekuensinya yang menolak timnas,” komentar salah satu fans bernama Thitipat, dikutip SuperBall.id dari Znews.vn.
Fans lain bernama Bumathin mengatakan, "Ekanit menolak menghadiri Piala Asia untuk memilih Urawa, tapi sepertinya dia juga ditolak oleh klub Jepang."
Ekanit sejatinya merupakan salah satu pemain Thailand yang kiprahnya dinantikan di Piala Asia 2023.
Pasalnya, ia adalah salah satu dari sedikit bintang Tim Gajah Perang yang bermain di luar negeri.
Pada Desember lalu, ia membuat sejarah dengan menjadi pemain Asia Tenggara pertama yang berpartisipasi di Piala Dunia Antarklub.
Ekanit Panya dan Supachok Sarachat adalah dua pemain langka Thailand yang masih bermain di Jepang saat ini.
Sederet bintang lain seperti Theerathon Bunmathan atau Chanathip Songkrasin telah kembali ke Thailand.
Sementara itu, Urawa Reds mengawali musim ini dengan hasil yang kurang memuaskan di Liga Jepang.
Kampiun Liga Champions Asia 2022 itu belum mampu meraih kemenangan dalam dua laga dengan rincian satu seri dan satu kalah.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | Znews.vn |