SUPERBALL.ID - Sejumlah klub Liga Inggris saat ini tengah bersaing dalam perburuan tiket ke Liga Champions musim depan.
Liverpool, Manchester City, dan Arsenal kemungkinan besar akan finis di posisi tiga besar Liga Inggris musim ini.
Dengan kata lain, masih ada satu tiket Liga Champions yang bisa diperebutkan oleh tim-tim di bawah mereka.
Aston Villa, Tottenham Hotspur dan Manchester United menjadi kandidat utama untuk merebut tempat terakhir.
Baca Juga: Kans Finis 4 Besar Liga Inggris Menipis, Man United Berharap Lolos Liga Champions via Jalur Hibah
Aston Villa menempati posisi keempat dengan 55 poin, unggul lima poin atas Spurs dan sebelas poin atas Man United.
Namun, ada kemungkinan peringkat kelima sudah cukup untuk mengamankan tempat di Liga Champions musim depan.
Dengan format baru berisi 36 tim peserta di Liga Champions 2024/2025, maka akan ada empat tim tambahan.
Meski begitu, hal itu masih bergantung pada prestasi tim-tim asal Inggris di kompetisi Eropa musim ini.
Lantas, bagaimana perbandingan sisa laga antara tiga tim yang bersaing untuk merebut tiket ke Liga Champions?
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | 90min.com |
Komentar