Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ragnar Oratmangoen Nantikan Debut Bersama Timnas Indonesia, Berharap Dapat Kenangan Manis di Markas Vietnam

By M Hadi Fathoni - Senin, 25 Maret 2024 | 19:05 WIB
Pemain timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen, saat ditemui di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, Selasa (19/3/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COMMUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen, saat ditemui di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, Selasa (19/3/2024).

SUPERBALL.ID - Ragnar Oratmangoen menjadi salah satu nama baru dalam daftar pemain naturalisasi Timnas Indonesia yang menantikan debut.

Pemain berusia 25 tahun itu kini telah resmi berstatus sebagai Warga Negara Indonesia (WNI).

Ragnar telah mengambil sumpah sebagai WNI pada 18 Maret 2024.

Saat mengambil sumpah, Ragnar jelas tidak sendirian.

Ia ditemani oleh satu pemain lainnya yakni Thom Haye.

Meski sudah mengucap sumpah, kedua pemain ini belum bisa berpartisipasi saat Timnas Indonesia melawan Vietnam pada Kamis (21/3/2024).

Pasalnya, proses perpindahan federasi kedua pemain itu belum rampung.

Ragnar dan Haye hanya bisa menyaksikan dari tribune penonton Stadion Utama Gelora Bung Karno saja saat Skuad Garuda menekuk Golden Star Warriors dengan skor 1-0.

Dalam waktu dekat, derbi ASEAN itu akan kembali digelar.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Vietnam di Hanoi, Tom Haye dan Ragnar Dipastikan Bisa Main


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : PSSI.org

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X