Untungnya sepakan tersebut masih bisa diselamatkan oleh Andritany Ardhiyasa.
Tak berselang lama kemudian, giliran Macan Kemayoran yang hampir unggul.
Marko Simic menghadapi posisi satu lawan satu dengan Adilson Maringa.
Sayang, sepakan bomber asal Kroasia tersebut masih bisa diblok oleh Adilson.
Hingga menit ke-35, masih belum ada gol yang tercipta dari kedua tim.
Menjelang turun minum, Ryo Matsumura mendapat kesempatan untuk membobol gawang Serdadu Tridatu.
Ia sempat melepaskan satu tembakan yang berhasil diselamatkan Adilson.
Akan tetapi, pemain asal Jepang tersebut sudah berdiri di posisi offside terlebih dahulu.
Hal itu membuat babak pertama berakhir dengan skor kacamata untuk kedua tim.
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar